PERSIKOTA U-17 menunjukkan dominasinya pada persaingan di Grup A Piala Soeratin U-17 Regional Banten 2019 di Stadion Heroik Grup 1 Kopassus, Kota Serang. Tim besutan Chandra Mulyono memastikan lolos ke Babak 4 Besar dengan meraih kemenangan telak 4-0 atas juara bertahan Persipan Pandeglang, Kamis (3/10) sore. Gol tersebut dicetak oleh Fairuz Akram pada menit 42. Lalu, semenit berselang tepatnya pada menit 43 Rio Helmi Saputra menggandakan kemenangan menjadi 2-0. Lalu ditambah gol ketiga yang dibuat oleh Muhammad Sulthonul A'Dom pada menit 55 serta gol keempat yang dibuat Rifky Dwi Setiawan di menit 80. Dengan hasil tersebut Persikota U-17 menjadi tim yang berhak lolos ke babak 4 besar dengan predikat juara grup. Persikota juga satu-satunya tim yang mencatat kemenangan beruntun pada tiga pertandingan yang telah dijalaninya Bayi Ajaib Junior. Chandra Mulyono mengatakan hasil hat-trick kemenangan yang diraih secara beruntun timnya tidak lepas dari permainan konsisten yang disajikan anak asuhnya. Rifky Dwi Septiawan dkk mampu menjalankan instuksinya dengan baik, ditambah pemain berlatih cukup keras selama ini. "Kemenangan ini berkat kerja sama tim. Lawan Persipan kita sudah di atas angin, pemain bertanding tanpa beban. Tapi kami belum puas karena masih ada pertandingan di 4 besar yang saya yakin akan lebih berat," ujar Chandra usai pertandingan. Meski meraih kemenangan, masih banyak evaluasi yang harus dibenahi agar tak melakukan kesalahan serupa di pertandingan selanjutnya. Dia optimis Persikota mampu meraih gelar juara di Piala Soeratin U-17 2019 Regional Banten. "Konsentrasi pemain harus lebih ditingkatkan lagi karena dari awal pertandingan hingga melawan Persipan ada sejumlah peluang yang bisa jadi gol tapi karena konsentrasi buyar pemain gagal membuat gol. Kita akan evaluasi itu. Kita harus optimis menjadi juara walaupun sulit karena tim yang lolos 4 besar itu bagus-bagus," ujarnya. Pada pertandingan kedua di Grup A mempertemukan Persira Lebak dan Jagat FC. Pertandingan tersebut dimenangkan oleh Jagat FC dengan skor 0-2. Dengan hasil itu Jagat FC berhak mengakhiri klasemen di peringkat 2 grup A dengan 4 poin disusul oleh Persira Rangkasbitung yang menghuni peringkat 3 dengan poin sama. Namun, Jagat FC unggul selisih gol. Jagat FC belum dapat dipastikan lolos ke babak 4 besar karena pada kompetisi ini hanya diambil masing-masing juara grup serta satu runner-up terbaik dari tiga grup yang ada. Jagat FC masih harus menunggu hasil pertandingan di grup B dan C. (apw/jpg)
Piala Soeratin U-17 Regional Banten 2019, Persikota Tembus 4 Besar
Jumat 04-10-2019,02:27 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :