TANGERANG - Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang menutup job fair di halaman Kantor Kecamatan Pinang, Kamis (28/3). Penutupan tersebut dilakukan setelah Disnaker membuka job fair di setiap kecamatan secara bergantian. Kepala Seksi Perlindungan Tenaga Kerja Disnaker Hastuti Handayani mengungkapkan, total pelamar dari 13 kecamatan di Kota Tangerang mencapai 3. 000 lebih pencari kerja (Pencaker) yang ditujukan ke 50 perusahaan yang ikut job fair. "Dari hasil rangkuman kita selama berkeliling di 13 kecamatan, ada 3.000 lebih pelamar yang ikut dalam job fair yang kita buka di setiap kecamatan secara berkeliling. Untuk masalah diterima atau tidaknya tergantung dari perusahaan tersebut," ujarnya. Hastuti menuturkan, pemkot fokus memprioritaskan masyarakat Kota Tangerang untuk bisa diterima perusahaan. Pelamar di job fair ini juga diikuti tidak hanya warga kota, tapi juga juga ada dari luar daerah. "Seperti waktu job fair di Larangan ada yang dari Jakarta, Kabupaten Tangerang dan Tangerang selatan. Jadi kita memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk bisa mendapatkan pekerjaan,"katanya. Pada saat teknikal meeting, Hastuti menjelaskan, Disnaker sudah menekankan ke perusahaan untuk memprioritaskan warga Kota Tangerang, walaupun banyak juga pelamar dari luar Kota Tangerang. "Setelah proses ini pihak perusahaan mengadakan interview dan test pesikotes sampai nanti penempatan. Kita akan mengecek juga bagaimana komposisinya, karena kita sudah arahkan dari awal yang menjadi prioritas masyarakat kota tangerang," tutupnya. Sementara itu, Camat Pinang M Agun Djumhendi Junus mengatakan, pemkot terus berusaha memberikan atau melayani kebutuhan masyarakat khususnya Kecamatan Pinang. Salah satunya job fair melalui Disnaker Kota Tangerang untuk warga Pinang yang belum mendapatkan pekerjaan. "Pak Walikota terus berusaha semaksimal mungkin dalam mengatasi pengangguran di Kota Tangerang. Adanya job fair ini bisa membantu warga saya untuk bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan kemampuan mereka,"ujarnya. Agun menjelaskan, jika ada perusahaan mau membuat izin hal yang selalu disampaikan adalah harus diprioritaskan warga sekitar jadi pekerja. "Jadi pemerintah selalu memperioritaskan masyarakat sekitar jika ada penerimaan lowongan. Ini salah satu upaya kita agar masyarakat bisa bekerja dan tidak ada lagi pengangguran di Kota Tangerang khusunya di Kecamatan Pinang," tuturnya. (mg9)
Job Fair Kantongi 3.000 Pencaker
Jumat 29-03-2019,05:51 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :