Latihan Ringan Untuk Adaptasi
Indonesia dijadwalkan mengarungi FIFA Matchday Oktober dengan menghadapi Timnas Kamboja di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi Rabu malam (4/10). Total 20 pemain terbaik tanah air dipanggil pelatih Luis Milla untuk memperkuat skuad Timnas Garuda. Tadi malam (2/10), Irfan Bachdim dkk memnggelar latihan perdana di venue pertandingan. Latihan berlangsung mula pukul 19.00 WIB, Luis Milla memberikan porsi latihan ringan dengan penekanan teknis strategi. Beruntung, 20 pemain yang dipanggil dalam kondisi yang prima. Bahkan Milla juga sudah mencoba satu set srategi untuk menghadapi Kamboja Rabu malam. Di akhir sesi latihan, Milla juga menjajal kemampuan crossing pemainnya, dari sisi kanan dan kiri. Pada pemanggilan timnas kali ini, total ada tiga pemain yang bakal menjalani debut bersama Timnas senior. Antara lain, Fadil Sausu, Awan Setho dan Ilham Udin Armayn. “Tadi (Senin malam, red) coach Milla menekankan latihan lebih ke ball possession,” kata asisten pelatih, Bima Sakti selesai latihan. Khusus aspek taktik, ini untuk memperkenalkan gaya permainan Luis Milla. Sebab, ada beberapa pemain yang baru bergabung dibawah asuhan Milla dan butuh sedikit adaptasi. Di lini depan Indonesia menempatkan sosok goal getter Borneo FC, Lerby Eliandri Pong. Lerby bakal ditopang winger cepat nan tangguh. Seperti, Andik Vermansah, Rizky Pora, Ilham Udin ataupun Febri Haryadi. Terakhir kali bertemu Kamboja, Indonesia menang dua gol tanpa balas di Olympic Stadium Pnom Phen Juni lalu. Saat itu, Irfan dan Gian Zola menghiasi papan skor buat Indonesia. Yang berbeda, saat itu, tim bermaterikan sebagian besar penggawa Timnas U-23 untuk SEA Games 2017. “Saya senang karena banyak pemain dari Bali juga yang dipanggil,“ terang Bachdim. Dia juga melihat ada beberapa pemain baru yang cukup potensial bersama timnas senior. Seperti misalnya Ilham Udin ataupun Awan Setho. Kedua pemain tersebut merupakan penggawa Bhayangkara FC pada Kompetisi Liga 1 2017. Sementara itu, tidak adanya sosok Boaz Solossa membuat Indonesia bakal punya kapten tim baru. Opsi terkuat yakni berada di bek tangguh asal Madura United, Fachrudin Arianto dan gelandang muda Evan Dimas Darmono. “Masih ada Fachrudin, dia jadi opsi buat jadi kapten tim,” kata Bima. (jpg/apw)
Sumber: