Kecamatan Curug Gelar Pesantren Ramadhan dan Peringatan Nuzulul Qur'an, Berjalan Meriah dan Penuh Khidmat

Kecamatan Curug Gelar Pesantren Ramadhan dan Peringatan Nuzulul Qur'an, Berjalan Meriah dan Penuh Khidmat

Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid berinteraksi bersama pelajar peserta Pesantren Ramadan pada peringatan Nuzulul Qur'an di Kecamatan Curug-dok Kecamatan Curug-

TANGERANGEKSPRES.ID – Kegiatan Pesantren Ramadhan dan Peringatan Malam Nuzulul Qur'an yang diselenggarakan oleh Kecamatan Curug bekerja sama dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Curug berlangsung meriah namun penuh khidmat. Acara yang digelar selama tiga hari mulai 14 hingga 16 Maret 2025, bertempat di Gedung Serbaguna (GSG) Kecamatan Curug diikuti oleh siswa-siswi dari berbagai sekolah di wilayah Kecamatan Curug.

Agenda Pesantren Ramadhan tahun ini yang mengusung tema "Mempertajam Wawasan Keislaman dan Kebangsaan Kaum Muda", bertujuan memberikan pemahaman mendalam tentang ilmu fikih, wawasan kebangsaan, dan nilai-nilai Islam. 

 

Kegiatan ini diisi dengan kajian keislaman, tadarus Al-Qur’an, serta diskusi keagamaan untuk memperkuat pemahaman siswa dalam menjalankan ajaran Islam di kehidupan sehari-hari.

Puncak acara ditandai dengan peringatan Malam Nuzulul Qur’an yang dirangkaikan dengan santunan anak yatim piatu, pada 16 Maret 2025 setelah salat tarawih. Pada puncak kegiatan ini acara dihadiri Bupati Tangerang, H. Mo0ch. Maesyal Rasyid, yang mengapresiasi inisiatif Kecamatan Curug dan MUI Kecamatan Curug dalam menyelenggarakan acara ini.

"Ini adalah momentum yang sangat baik untuk menumbuhkan semangat ke-Islaman dan kebersamaan. Semoga anak-anak kita semakin semangat dalam belajar, menggapai cita-cita, serta selalu mendoakan orang tua, keluarga, dan para pahlawan yang telah berjuang untuk negeri ini," ujar Bupati Tangerang.

Pada kesempatan yang sama Camat Curug, Arif Rachman Hakim, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kerja sama antara Kecamatan Curug dan MUI Kecamatan Curug dalam membangun karakter generasi muda yang berakhlak mulia dan memiliki kepedulian sosial tinggi.

 

 

"Kami ingin kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang ibadah, tetapi juga sebagai wadah bagi generasi muda untuk memperkuat pemahaman agama dan nilai-nilai kebangsaan. Dengan adanya pesantren kilat ini, diharapkan anak-anak bisa lebih mencintai Al-Qur'an dan mengamalkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari," ujar Camat Arif Rachman Hakim.

Kegiatan Pesantren Ramadhan dan Peringatan Nuzulul Qur’an ini menjadi langkah awal Kecamatan Curug dan MUI Kecamatan Curug dalam memperkuat nilai-nilai keislaman serta kebersamaan, yang diharapkan dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang. (adv)

Sumber: