Swiss-Belhotel International Memperkuat Kehadirannya di Papua dengan Beroperasinya Swiss-Belexpress Jayapura

Swiss-Belhotel International Memperkuat Kehadirannya di Papua dengan Beroperasinya Swiss-Belexpress Jayapura

Sekretaris Daerah Provinsi Papua, Yohanes Walilo, S.Sos., M.Si., Chairman and President Swiss-Belhotel International, Gavin M. Faull. Dan Senior Vice President of Operations and Development Swiss-Belhotel International untuk Indonesia, Emmanuel Guillard--

TANGERANGEKSPRES.ID- Swiss-Belhotel International mengawali tahun 2025 dengan pencapaian terbaru dengan meresmikan properti ketujuhnya di Papua dan hotel ke-90 di Indonesia melalui Rebranding Swiss-Belexpress Jayapura pada Rabu, 15 Januari 2025. 

 

Terletak strategis di jantung Kota Jayapura, middle upscale hotel ini menawarkan akses mudah ke pusat pemerintahan dan berbagai tempat wisata.

 

 Acara Rebranding ini dihadiri oleh  Sekretaris Daerah Provinsi Papua, Yohanes Walilo, S.Sos., M.Si., Chairman and President Swiss-Belhotel International, Gavin M. Faull; dan Senior Vice President of Operations and Development Swiss-Belhotel International untuk Indonesia, Emmanuel Guillard.

 

Swiss-Belexpress Jayapura menawarkan 108 kamar yang nyaman dengan luas 20 hingga 58 meter persegi, dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk memastikan kenyamanan menginap.

 

Hotel ini menyediakan empat tipe kamar:  Express, Express Super, Express Suite, dan Express Super Suite, yang dilengkapi dengan tempat tidur yang nyaman dengan pilihan satu atau dua tempat tidur, mesin pengering rambut diseluruh tipe kamar, mesin pembuat kopi dan teh, kulkas mini (untuk Kamar Express Super) dan GRATIS akses internet Wifi berkecepatan tinggi.

 

Gavin M. Faull, Chairman and President Swiss-Belhotel International, mengatakan, kepada Tangerang ekspres,       “Swiss-Belhotel International bangga dapat menghadirkan profesionalisme kami dalam menjalankan bisnis akomodasi perhotelan bertaraf internasional ke Jayapura dengan tetap menjunjung tinggi pesona keramahan lokal. 

 

Kami bertujuan untuk menciptakan tempat di mana para pelancong merasa seperti di rumah, baik mereka mengunjungi Jayapura untuk bisnis maupun liburan untuk menjelajahi Papua, kami yakin hotel ini akan menjadi akomodasi pilihan bagi para tamu kami.

 

Sumber: