Optimalisasi Promosi Destinasi Wisata //Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Optimalisasi Promosi Destinasi Wisata    //Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Kepala Dispar Provinsi Banten, Al Hamidi memaparkan kondisi pariwisata yang ada di Provinsi Banten, dalam acara Komitmen Pengembangan Wisata Lewat Digital di kantor Dispar Provinsi Banten, KP3B, Kota Serang, Selasa (27/8).-Syirojul Umam/tangerangekspres.id-

TANGERANGEKSPRES.ID - Provinsi Banten memiliki banyak objek destinasi wisata yang dapat dikunjungi oleh wisatawan. Namun sayangnya promosi Destinasi wisata belum begitu optimal, hal itu tentunya akan berdampak pada meningkatnya jumlah wisatawan yang datang ke Banten.

 

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Banten, Al Hamidi mengatakan, terdapat 1.080 objek wisata di tanah jawara ini, mulai dari wisata pantai, religi, dan lain sebagainya. 

 

108 objek wisata diantaranya telah dilakukan pengembangan oleh Dispar Banten. Hal ini pun berdampak luar biasa, dan meningkatkan kunjungan wisatawan yang mencapai 200-300 persen dari biasanya.

 

"Kami klaim pengembangan yang dilakukan Pemprov Banten ini berhasil. Ini juga terbukti dengan meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan pada 2023 lalu," katanya dalam acara Komitmen Pengembangan Wisata Lewat Digital  di kantor Dispar Provinsi Banten, KP3B, Kota Serang, Selasa (27/8/2024).

 

Meski alami peningkatan, namun hal itu dianggap masih kurang dari apa yang diharapkan. Sebab masih banyak pengelola destinasi wisata yang tidak melaporkan secara detail jumlah kunjungan wisatawan.

 

"Seperti salah satu destinasi wisata di Kabupaten Lebak, yang dilaporkan jauh lebih kecil dibandingkan dengan realnya (kunjungan wisata-red)," ujarnya.

 

Maka dari itu, dirinya juga meminta agar setiap event atau kegiatan di destinasi wisata yang ada di kabupaten kota dapat dilaporkan secara utuh. 

 

Sumber: