Kado Ultah Buat Balsing

Kado Ultah Buat Balsing

SERANG - Kemenangan kembali dipetik Perserang Kabupaten Serang saat menjamu Persikad Depok dengan skor 2-0, dalam laga lanjutan Liga 2 Indonesia 2017 di Stadion Maulana Yusuf (MY), Ciceri, Kota Serang, Sabtu (5/8) sore. Dua gol kemenangan Laskar Singandaru julukan Perserang dicetak penyerang Ervin Rianto Butar Butar menit 43, dan gelandang Havid Ali menit 53. Tambahan tiga poin ini untuk sementara membuat posisi Perserang bertahan di peringkat ketiga klasemen Grup 2 dengan nilai 18. Dan tetap mempertahankan selisih nilai 2 dengan Cilegon United. Asisten Pelatih Perserang Serang Mustofa Aji mengatakan, kemenangan ini modal bagus untuk menghadapi laga tandang ke Bogor, sekaligus kado manis untuk suporter Perserang Bala Singandaru (Balsing). "Alhamdulillah sore ini kita dapat tiga poin lagi. Ini jadi modal penting untuk melawan Persikabo. Kemenangan ini juga kami persembahkan buat Balsing yang hari ini (Sabtu, red) sedang ulang tahun," ujar Mustofa, saat konferensi pers. Ia menilai performa skuatnya tampil impresif karena sepanjang pertandingan memberikan tekan kepada lawannya. Namun lanjut Mustofa, pihaknya mengaku kurang puas dengan kinerja wasit yang memimpin pertandingan. "Anak-anak tampil luar biasa hari ini. Tapi kami kecewa dengan keputusan wasit yang menghadiahkan dua tendangan penalti buat lawan. Untungnya dua penalti itu berhasil digagalkan oleh kiper kami Burhan dan para pemain kami, sehingga terhindar dari hasil seri, dan kita dapat tiga poin," akunya. Menghadapi sisa kompetisi yang tinggal empat pertandingan lagi, Mustofa optimitis peluang Perserang lolos ke babak 16 besar masih sangat terbuka. "Dengan kemenangan ini kami optimitis peluang lolos ke babak 16 besar masih ada. Masih ada dua laga kandang lagi target kami adalah sapu bersih seluruh poin pertandingan di kandang," pungkas dia. Sementara itu, Pelatih Persikad Depok Liestiadi mengaku kecewa dengan penampilan skuatnya. Ia menilai ada beberapa pemain yang tidak mampu menjalankan instruksinya. "Secara umum permainan di babak pertama sangat mengecewakan, ada beberapa pemain kita tidak menjalankan apa yang saya instruksikan. Dan secara hasil ini sangat mengecewakan. Dengan hasil ini 100 persen peluang kita untuk bertahan di Liga 2 sangat kecil. Walaupun di babak kedua kita lebih banyak, dan mendapat dua hadiah tendangan penalti tapi dewi fortuna belum berpihak ke kami. Selamat buat perserang, dan kami ucapkan terima kasih kepada suporter kami yang sdh jauh-jauh datang mendukung kami," kata Listieadi. Di sisa pertandingan, lanjut dia, pihaknya akan tampil all out demi menjaga tidak berada di dasar klasemen. "Tetap kami akan fight untuk menyelesaikan semua kompetisi. Kami akan bertanggung jawab siapa tahu keberuntungan itu masih ada di pihak kami, sehingga kami menempati peringkat 4 klasemen," tutu eks Pelatih Persipura Jayapura ini. (apw/rbnn)

Sumber: