Ferrari Rp 3 Miliar Laris Terjual di OLX

Ferrari Rp 3 Miliar Laris Terjual di OLX

Bisnis jual-beli mobil bekas masih prospektif. Tak hanya mobil skala medium atau mini bus, akan tetapi jual-beli mobil mewah juga laris manis. Platform iklan baris online di Indonesia, OLX, mencatat berbagai mobil mewah yang diiklankan laris terjual.

Catatan dalam 2-3 tahun belakangan ada banyak mobil dengan harga termahal pernah diiklankan. Para pembeli disarankan untuk melakukan pembayaran Cash on Delivery bertemu beberapa kali untuk memastikan kondisi mobil layak dan resmi serta bebas penipuan.
"Mobil mewah yang terjual itu Ferrari 360. Itu terjual pada kuartal kemarin. Hampir Rp 3 miliar ludes," kata Chief Marketing Officer OLX Indonesia, Edward Kilian tertawa dalam konferensi pers, Selasa (25/7).
Untul mobil paling mahal yang iklannya dipasang yakni mobil sekelas Bentley di atas Rp 10 miliar. Namun rata-rata untuk pengiklan mobil mewah memang setingkat dealer atau showroom dan tak menutup kemungkinan perorangan. Pembeli mobil mewah disarankan untuk sangat teliti sebelum akhirnya membeli. "Kalau mobil termurah yang dipasang itu Timor, Rp 30 jutaan. Timor tahun 1997," katanya. Tahun lalu, mobil Bantley tetap menjadi iklan yang paling mahal dipasang. Kemudian ada Roll Royce Panthom di harga Rp 12 miliar dan kembali diikuti Ferrari. Sedangkan untuk mobil paling tua yakni mobil yang berusia di bawah tahun 1986 dengan harga ratusan juta. "Ada mobil Hardtop Toyota tahun 1978 dipasang seharga Rp 149 juta. Harganya sama mahalnya dengan Avanza," ungkapnya tertawa. (ika/JPC)

Sumber: