PKM Online STMIK ERESHA, Mengabdi Untuk Masyarakat
PAMULANG - Walaupun dalam situasi pandemi virus Covid-19, civitas akademika STMIK Eresha Pamulang, Kota Tangsel tetap bersemangat melakukan aktivitas Tri Dharma Perguruan Tinggi yang ketiga Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), Sabtu (18/4). Tim yang terdiri dari mahasiswa dan dosen menyelenggarakan PKM dengan bertemakan “ Pemanfaatan Teknologi Informasi Dalam Inventory Maintanance, Unit Usaha Coklat Do-it Universitas Pamulang” secara online menggunakan media video-teleconference. Pada kesempatan diawal, Leli Suryani SE, MM selaku pendiri Unit Usaha Coklat Do-it sangat menyambut baik kegiatan PKM ini. Beliau yang memiliki visi untuk membangun unit usaha berbasis kampus yang mampu bersaing di tingkat nasional dan global, sangat berharap melalui kegiatan PKM ini turut menyumbang dan memperkuat sistem manajemen dan proses bisnis unit usaha ini. "PKM ini sangat membantu dalam pengembangan Unit Usaha Coklat Do-it. Kami mendapatkan beberapa masukan dari mahasiswa STMIK Eresha Pamulang," tegas Leli, yang juga dosen Universitas Pamulang ini. Leli memberikan apresiasi kepada para mahasiswa yang telah memberikan sumbang pemikiran. Tentunya masukan tersebut akan menjadi masukan yang berarti. "Kami sangat berharap jika nanti ada kegiatan-kegiatan lagi yang berkelanjutan," ungkap Leli, sambil tersenyum. Kegiatan PKM yang diketuai oleh Dani Ramdani M. Kom dan dikoordinir oleh Badriah Nursakinah S.T menyajikan sistem inventory maintenance hasil karya mandiri dari tim mahasiswa yang terdiridari Ida Liana S.Mat., SyndheQumaruw.S, S. Kom, Dini RosyahAgustini, S. Kom., danUmi Diantika S, S. Kom. Adapun persiapan dan pelaksanaannya didampingi oleh tim dosen STMIK Eresha seperti Roy Mubarok, M.Kom, Santoso Wijayanto,M.Kom, Mohammad Adhari Adiguna, M.Kom dan Syfril Chairiansyah, M.Kom. Pada kesempatan PKM ini, selain apresiasi dari Unit Usaha Coklat Do-it yang melihat potensi aplikasi ini untuk digunakan dalam proses bisnis unit usaha, juga banyak masukkan dan saran dalam menyempurnakan aplikasi ini agar sesuai dengan kebutuhan dan pelaksanan bisnis unit usaha ini. Selain itu juga, sangat diharapkan ada banyak hal yang bisa dikembangkan dengan aplikasi-aplikasi yang sesuai kebutuhan pengelolaan bisnis unit usaha ini. Hal ini juga menjadi penekanan Kepala LPPM STMIK Ereha Dr. Abu Khalid Rivai M. Eng.dalam sambutannya, dahwa kegiatan PKM ini selain dalam rangka kontribusi perguruan tinggi kepada masyarakat luas, termasuk unit usaha dan industri dalam bidang teknologi informatika dan komputer (TIK). Untuk mendapatkan masukkan langsung akan kebutuhan nyata di dunia usaha dan industri, terhadap TIK sehingga dapat memberikan masukkan arah penelitian STMIK Eresha agar lebih tepat sasaran. "Di tengah wabah Covid-19, bukan halangan bagi mahasiswa untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat," tegas Abu, diakhir memberikan sambutannya. (Dev/mas)
Sumber: