Barcelona vs Leganes (3-1), 400 Gol Milik Messi
CEPAT atau lambat, Lionel Messi pasti mencetak gol ke-400 di La Liga. Dan, itu resmi terjadi kemarin dinihari pada jornada ke-20 La Liga berkat satu golnya ke gawang Leganes pada menit ke-90'+2 yang membantu Blaugrana menang 3-1. Dua gol Barca lainnya disumbang Ousmane Dembele (32') dan Luis Suarez (71'). Sedangkan gol hiburan Leganes dicetak Martin Braithwaite (57'). La Pulga menjadi pemain pertama yang membukukan 400 gol di kompetisi teratas Spanyol itu dan jadi top scorer sepanjang masa La Liga. Hanya, "perayaan" 400 gol Messi di La Liga sudah dirayakan pekan lalu ketika dia mencetak satu gol ke gawang Eibar (14/1). Ya, banyak kalangan yang menilai bahwa gol Messi tersebut adalah yang ke-400 di La Liga. Namun, sebenarnya gol itu masih yang ke-399. Sebab, ada satu gol yang sebenarnya bukan hak Messi. Tepatnya ketika Barca menang 5-1 atas Athletic Bilabao pada jornada ke-14 (2/12/2012) musim 2012-2013. Gol kedua Barca yang tercipta pada menit ke-25 kala itu memang lahir melalui andil Messi. Tetapi, seharusnya terhitung gol bunuh diri penggawa Bilbao Fernando Amorebieta. Kronologisnya, Amorebieta mencoba menghalau tendangan chip Messi yang meluncur ke gawang pasca melewati hadangan kiper Gorka Iraizoz. Tapi, wasit Antonio Miguel Mateu Lahoz memberikan gol itu kepada Messi dalam laporan pertandingannya. Padahal, terlihat jelas bahwa bola masuk gawang karena "bantuan" Amorebieta. Bahkan, bila melihat arah bola, bisa saja tendangan Messi kala itu tidak masuk andai tidak coba dihalau Amorebieta. "Kami sempat kaget dengan gol penyeimbang mereka. Tapi, kehadiran Messi selalu membuat perbedaan. Dan, kami tahu dia akan melakukannya," puji gelandang Barca Sergio Busquets seperti dilansir Marca. Messi memang tidak jadi starter pada laga kemarin. Dia baru masuk di menit ke-64 menggantikan Carles Alena. Masuknya striker berkebangsaan Argentina itu memang langsung mendongkrak penampilan tim. Buktinya, Luis Suarez mencetak gol yang membawa Barca kembali unggul tujuh menit setelah Messi masuk. Namun, gol El Pistolero kontroversial. Kubu Leganes mengklaim bahwa seharusnya gol itu dianulir karena mereka menganggap Suarez melakukan pelanggaran kepada kiper Ivan Cuellar meski dalam tayangan ulang terlihat bahwa kaki Suarez menyentuh bola terlebih dahulu. Hanya, posisi antara bola, Cuellar, dan Suarez yang terlalu dekat membuat insiden itu harusnya menjadi perhatian lebih wasit Ricardo De Burgos Bengoetxea. Tetapi, wasit 32 tahun tersebut tidak menggunakan VAR (video assistant referee) untuk meneliti kejadian tersebut. Itulah yang membuat Leganes gerah. Tadi malam, mereka mengajukan komplain ke RFEF (federasi sepak bola Spanyol) dan meminta konfirmasi untuk gol dari eks striker Liverpool tersebut. "Saya rasa itu gol yang sah dan Suarez tidak menyentuh kiper dan itulah yang membuat gol disahkan,'' kata Valverde. “Akan selalu ada kontroversi dalam sepakbola. Dan, untuk VAR, tugas utamanya adalah memecahkan insiden. Tapi, tidak ada yang sempurna,'' sambung pelatih 54 tahun itu. (jpg/apw)
Sumber: