Gelar Sempurna Sepakbola Sumbang Emas, Kab. Tangerang Juara Umum

Sabtu 10-11-2018,04:19 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

KABUPATEN Tangerang menyempurnakan pencapaian di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) V Banten tahun 2018. Gelar juara umum Porprov Banten sudah di tangan. Gelar semakin sempurna, setelah cabang sepakbola menyumbang emas. Di final, kemarin Kabupaten Tangerang menumbangkan Kota Tangerang dengan skor 2-0. Hari ini, memang masih ada beberapa pertandingan. Namun, apa pun hasilnya, tidak berpengaruh bagi Kabupaten Tangerang yang berada di puncak klasemen perolehan medali, 151 emas, 142 perak, dan 105 perunggu. Di tempat kedua masih digawangi Kota Tangerang dengan 73 medali emas, 60 medali perak, dan 105 medali perunggu. Mereka dikuntit Kota Serang di posisi ketiga, yang meraih 62 medali emas, 58 medali perak, dan 74 medali perunggu. Di posisi keempat ada Kota Tangsel yang mengemas 56 medali emas, 51 medali perak, dan 90 medali perunggu. Final cabor sepakbola antara Kabupaten Tangerang melawan Kota Tangerang di Stadion Utama Sport Center Dasana Indah (SCDI), Kelapa Dua disaksikan kurang lebih 4.000 penonton. Kabupaten Tangerang yang dilatih Ilham Jayakesuma langsung unggul 2 gol melalui brace yang dibuat Muhammad Doni yang dibuat di menit 29 dan 34. Di babak kedua Kabupaten Tangerang memilih bermain bertahan dan sesekali melakukan serangan balik. Hingga bubaran laga Dimas Fergie Azzurri dkk mampu mempertahankan kemenangan meski dibombardir oleh skuat asuhan H. Agus Tholib. “Alhamdulillah kami bisa meraih gelar juara, ini semua berkat perjuangan keras anak-anak di lapangan. Semua menjalankan instruksi pelatih dengan baik, kami bersyukur bisa mematahkan dominasi Kabupaten Serang dalam meraih juara cabor sepakbola,” kata H. Daniel Ramdani Manajer tim Kabupaten Tangerang. Ilham Jayakesuma mengungkapkan kunci sukses pemain asuhannya meraih juara adalah disiplin dan fokus sepanjang pertandingan. “Karena pemain semua kelelahan, tapi mereka mau berjuang dengan tampil kompak dan disiplin saat bertahan maupun menyerang,” kata Ilham. Menanggapi medali emas dari cabor sepak bola Ahmed Zaki Iskandar yang hadir pada pertandingan tersebut mengatakan, medali emas dari cabor sepak bola menjadi pelengkap bagi Kontingen Kabupaten Tangerang yang menjadi juara umum pada Porprov V Banten. “Medali emas dari sepakbola menjadi pelengkap kebahagiaan kami, yang juga menjadi juara umum (Porprov V Banten),” ujarnya kepada wartawan usai pengalungan medali cabor sepak bola. Selain itu, ia menambahkan kebanggaan Kabupaten Tangerang bertambah, karena pemain yang turun pada Porprov V Banten merupakan asli dari Kabupaten Tangerang. Ia berharap tim sepak bola Kabupaten Tangerang tersebut bisa menjadi bibit sepak bola terbaik untuk Persita Tangerang. “Ini merupakan kebanggaan, karena pemain Kabupaten Tangerang asli dari hasil Bupati Cup. Saya berharap tim ini bisa menjadi bibit untuk prestasi sepak bola Kabupaten Tangerang ke depannya,” ucapnya. Sementara itu, Wakil Walikota Tangerang Sachrudin bersyukur meski tim sepak bola Kota Tangerang hanya meraih medali perak. Akan tetapi, tim sepak bola Kota Tangerang sudah bermain dengan maksimal pada pertandingan final tersebut. “Alhamdulillah sudah selesai dan tim bermain dengan maksimal, mereka sudah bermain dengan bagus tapi memang keberuntungan bukan ada pada kami. Di samping itu, Kabupaten Tangerang juga memang bermain bagus,” ucapnya. Perolehan medali hari kelima ini membuat kontingen Kota Tangsel was-was karena dikejar Kota Cilegon setelah sebelumnya disalip Kota Serang. Hal itu disampaikan Wakil Sekretaris Umum KONI Mulyono. Yang ditakutkannya, posisi Kota Tangsel tersalip Kota Cilegon. Di website resmi Porprov V Banten hingga 19.00 WIB, Kota baja meraih 42 emas, 47 perak, dan 71perunggu. Hanya terpaut 14 emas dan masih banyak keping medali yang beredar. “Saya minta kepada seluruh atlet agar terus berjuang. Posisi kita urgent. Jangan sampai disalip kontingen lain. Saya masih yakin, kita finis di urutan kedua atau ketiga sesuai target,” ucapnya. Disinggung cabor andalan Kota Tangerang Selatan yang masih berlaga, mantan juri panahan nasional itu membeberkan, ada banyak. Diantaranya, pencak silat, panahan, senam, balap sepeda, muaythai. “Masih banyak kalau cabor. Tapi ya, semoga saja hasilnya sesuai harapan. Mari kita doakan bersama-sama,” tuturnya. Sementara itu, untuk penutupan pesta olahraga terbesar di Provinsi Banten akan dilangsungkan Minggu (11/11). Tapi tidak di Sport Center Kelapa Dua. Koordinator Absolute EO Porprov V Banten, M Ardhi pun menjelaskan, di penutupan tidak ada sesuatu yang istimewa seperti saat pembukaan ada Via Vallen. “Pak Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang meminta kepada kami agar penutupan dibuat sesimpel mungkin. Karena para kontingen kabupaten/kota se-Banten sudah letih bertanding sepekan penuh,” bebernya. Jadi, tambahnya, hanya prosesi penyerahan trofi juara umum kepada pemenang, lalu penyerahan tongkat estafet dari tuan rumah Porprov V ke tuan rumah selanjutnya. “Insya Allah semua kepala daerah se Banten diundang dan akan datang. Hanya Gubernur Banten Wahidim Halim yang belum mendapatkan konfirmasi secara langsung,” pungkasnya. (apw/jpg)

Tags :
Kategori :

Terkait