Jelang Fornas IV/2017 Banjarmasin Banten Targetkan 5 Emas

Selasa 17-10-2017,06:32 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

KONTINGEN Banten bertekad untuk memperbaiki prestasi pada Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) IV/2017. Capaian tiga medali emas di Fornas III/2015 di Bali ingin dilampaui pada event yang digelar di Banjarmasin, 20-24 Oktober dengan target 5 medali emas. "Setiap keikutsertaan ke ajang nasional kami punya target yang harus lebih baik, kalau dilihat kekuatan atlet olahraga rekreasi yang ada saat ini Banten membidik 5 medali emas," ucap H. Ahmad Subadri Ketua Formi Banten, kemarin. Pria yang juga anggota DPD RI daerah pemilihan Banten tersebut menegaskan target lima emas bukan tanpa dasar. Kata politisi Partai Demokrat tersebut lima medali emas diyakini bisa dicapai jika melihat prestasi pada Fornas III serta ajang Pekan Olahraga Tradisional tingkat nasional tahun 2017 di Bengkulu yang baru lalu. Dimana dari prestasi di dua kegiatan tersebut Badri, sapaan Ahmad Subadri, optimis lima emas bukan hal yang sulit diwujudkan. "Saat di Bengkulu (Pekan Olahraga Tradisional, red) atlet Banten meraih 1 medali emas dan 2 medali perunggu. Ini setidaknya modal awal kita bisa meraih medali emas di Fornas," kata Badri. Sementara Jasmara Bahar Ketua Bidang Media dan Promosi Formi Banten menyebut sebanyak 200 atlet akan tampil di Banjarmasin. Ke-25 atlet tersebut akan tampil di 20 dari 30 nomor yang dipertandingkan di Fornas IV. "Kekuatan Banten kami harap bisa menjadi kuda hitam di Fornas kali ini, dengan materi 200 atlet dan 25 pendamping kami yakin lima medali emas bisa diwujudkan," ujar Anjas, sapaan akrab Jasmara Bahar. Lima emas dibidik Banten mengandalkan kekuatan dari lima nomor yakni senam kreasi, egrang putra, terompah panjang putra dan putri, air softgun dan BMX Flatland. "Selain lima nomor ini kami juga berharap nomor lain bisa memberi kejutan dengan menyumbang medali," kata Anjas. Sementara Yahya Majid Pakar Olahraga Tradisional Banten mengamini pernyataan Anjas yang menyebut selain egrang putra dan terompah panjang putra dan putri olahraga tradisonal Banten berpeluang menambah medali dari hadang putri, egrang putri dan sumpit. "Hadang putri dan egrang putri dan sumpit kita proyeksi mampu menembus tiga besar, soal apa bisa dapat emas semua tergantung perjuangan di lapangan nanti," kata Yahya. (apw)

Tags :
Kategori :

Terkait