Indica Grande, Pusat Komersial Terbesar di Paramount Petals

Rabu 12-11-2025,12:16 WIB
Editor : Endang Sahroni

TANGERANGEKSPRES.ID - Paramount Land kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri inovatif melalui peluncuran kawasan komersial terbaru, Indica Grande di Paramount Petals.

Kawasan seluas 1,8 hektare ini menjadi area komersial terbesar yang pernah dikembangkan di Paramount Petals, menghadirkan peluang bisnis dan investasi yang prospektif.

‘Indica Grande’ menawarkan ruko dua lantai dengan desain fasad modern bernuansa warna natural elegan. Tersedia dalam dua pilihan ukuran L4,5x10 dan L4,5x12.  

Properti ini dipasarkan dengan harga kompetitif mulai Rp1,5 miliar, dan telah dilengkapi fasilitas seperti AC, CCTV, serta bebas IPKL selama 12 bulan.

“Peluncuran Indica Grande menjadi bagian dari komitmen Paramount Land dalam mengembangkan ekosistem bisnis yang berkelanjutan di Paramount Petals. Melalui kampanye Growth is Certain kami memastikan setiap pengembangan di kota mandiri ini dirancang dengan strategi matang dan nilai investasi yang terus tumbuh,” ujar Chrissandy Dave, Direktur Sales & Marketing Paramount Land.

Berlokasi strategis di sisi selatan Paramount Petals, kawasan ini hanya dua menit dari South Gate dan Community Club Paramount Petals, serta dikelilingi empat klaster hunian Aster, Canna, Gardenia, dan Lily. Konsep gateless dan multi-access memungkinkan fleksibilitas usaha mulai dari kuliner, barbershop, petshop, hingga ritel modern.

Menariknya, Indica Grande juga akan menjadi rumah bagi anchor tenant utama, INI Padel Club, yang menghadirkan arena olahraga padel dan bulutangkis, lengkap dengan kafe sebagai meeting point. 

Arena seluas 3.550 m² ini diproyeksikan menjadi destinasi baru bagi warga dan komunitas olahraga pada pertengahan 2026 mendatang.

Menurut Henry Napitupulu, Direktur Planning & Design Paramount Land, kehadiran Indica Grande melengkapi deretan ruko komersial sukses sebelumnya, seperti Calico Square yang sold out di hari peluncuran, Calico Grande yang habis terjual pada Agustus 2025, dan Gardenia Square yang kini hampir habis terserap pasar.

“Indica Grande akan memperkuat ekosistem bisnis di Paramount Petals dan membuka kesempatan bagi masyarakat untuk berwirausaha atau berinvestasi di lokasi terbaik dengan potensi pertumbuhan tinggi,” jelas Henry.

Paramount Land juga menghadirkan beragam skema pembayaran fleksibel, termasuk Supercash, KPR DP 5%, serta tunai bertahap hingga 48 kali cicilan. Dalam rangka promo peluncuran periode 5–17 November 2025, konsumen berkesempatan memperoleh voucher cashback senilai Rp15 juta. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait