Sekolah Sehat Baru Dua

Rabu 04-10-2017,07:14 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

Kota Tangerang baru memiliki 2 sekolah yang masuk kategori sekolah sehat, yaitu SMPN 9 dan SMPN 13. Untuk mendapat predikat sekolah sehat, harus memenuhi beberapa kriteria seperti jumlah toilet dan wastafel. Layak manyandang julukan sekolah sehat, di setiap ruang kelas wajib memiliki satu wastafel. Ini agar memudahkan siswa mencuci tangan. Kepala Bidang SMP Dinas Pendiidkan Kota Tangerang, Jamaluddin mengungkapkan, keberadaan toilet pun harus menyesuaikan jumlah siswa. “Sekolah sehat harus memiliki perbandingan 1 toilet untuk 25 siswa perempuan. Juga harus ada satu WC untuk 40 murid laki-laki,” terang Jamal. Keberadaan kantin sehat dan aktivitas Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) juga harus ada di sekolah sehat. Seluruh SMP di Kota Tangerang baik negeri maupun swasta tambah Jamal, baru saja mengikuti lomba sekolah sehat. Perlombaan tersebut dilaksanakan selama seminggu. Dimulai pada 25 September lalu. “Ini menjadi kewajiban seluruh sekolah untuk mengikutinya,” ujarnya. Tim penilai berasal dari pengawas, Dinas Pendidikan. Forum Kota Tangerang Sehat (FKTS) dan Dinas Kesehatan. Sekolah yang mendapat nilai tinggi dan ikut lomba lanjutan tingkat provinsi, Pemkot akan membantu melengkapi sarana dan prasarana sesuai standar sekolah sehat. “Segala kekurangan di sekolah itu akan kami penuhi,” imbuh Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kota Tangerang ini. Melalui lomba sekolah sehat kata Jamal, diharapkan siswa menjadi lebih sadar tentang kebersihan dan kesehatan lingkungan sekolah. (tam)

Tags :
Kategori :

Terkait