Pelti Pandeglang Siap Jaring Atlit Muda Berbakat

Senin 11-11-2024,15:05 WIB
Reporter : Ahmad Fadilah
Editor : Endang Sahroni

TANGERANGEKSPRES.ID - Sutoto resmi menjabat Ketua Persatuan Lawn Tenis Indonesia (Pelti) Kabupaten Pandeglang masa bakti 2024-2028. Sutoto dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua Pelti Banten Novriyadi Purwansyah di halaman Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora), Senin (11/11/2024).

Dalam arahannya, Ketua Pelti Banten Novriyadi Purwansyah menyampaikan, pihaknya berharap dari Pandeglang bisa lahir petenis yang membanggakan hingga ke tingkat nasional.

"Saya berharap pelaksanaan pelantikan dan pengukuhan tidak hanya jadi acara seremoni, hari ini dimulainya rekan-rekan punya kewajiban untuk menjalankan fungsi dari Pelti," kata Novriyadi.

Ia juga menyampaikan, yang paling mendasar tugas Pelti melakukan pembinaan prestasi dari jenjang pelajar sampai dengan profesional.

"Tidak menutup kemungkinan dari Pandeglang bisa lahir petenis yang profesional, dan atlit termuda yang sudah mendapatkan beasiswa di Amerika juga dari Provinsi Banten," ujarnya.

Novriyadi juga menyampaikan, yang tertuang di dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (ADART) Pelti yaitu tugasnya melaksanakan rapat kerja minimal satu tahun sekali.

"Idealnya dilaksanakan setelah pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Pelti,  selanjutnya raker Pelti Banten, baru dilaksanakan raker tingkat Kabupaten," paparnya.

Sementara Sutoto Ketua Pelti Kabupaten Pandeglang mengatakan, pihaknya dalam waktu dekat akan mengadakan penyaringan bagi para petenis muda khususnya anak sekolah.

"Kita akan roadshow ke sekolah wilayah perkotaan agar minat terhadap olah raga tenis lapangan terus meningkat," tuturnya.

Pembibitan atlit tenis lapang, dikatakan Sutoto, akan dimulai dengan pelaksanaan event yang dapat diikuti oleh club yang ada di Pandeglang.

"Tapi nanti yang kita pertandingkan adalah muridnya supaya mendapatkan bibit baru sehingga dapat memasyarakatkan tenis," ungkap Sutoto.

Untuk sarana, menurut Sutoto ada 3 lapangan yang dapat digunakan nantinya yaitu di kodim 0601, pendopo pandeglang dan di Badan Pertanahan.

"Lapangan tersebut nanti bisa dipakai oleh masyarakat umum khususnya para pegawai diantaranya pada hari minggu. Dan tahun ini juga nanti ada renovasi untuk sarana," ucapnya. (*)

Tags :
Kategori :

Terkait