TANGERANGEKSPRES.ID - Pemkot Tangsel tahun ini telah melaunching
muatan lokal (mulok) pencak silat untuk tingkat sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP).
Launching mulok untul tingkat SD dilaksanakan pada 2 Februari dan tingkat SMP pada 10 September lalu. Setelah dilanching mulok tersebut harus dilaksanakan di sekolah, baik sebagai mata pelajaran atau kegiatan ekstra kulikuler (ekskul).
Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan (PTK) pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangsel Rudi Darmawan mengatakan, launching mulok silat dilakukan oleh Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie.
"Kalau sudah ditetapkan jadi Perwal ya harus dilaksanakan. Bisa masuk pelajaran atau ekstra kulikuler di sekolah," ujarnya kepada TANGERANGEKSPRES.ID, Rabu (9/10/2024).
Rudi menambahkan, selain itu juga sudah ada buku pelajarannya sehingga seharusnya sudah masuk mata pelajaran atau ekskul. "Untuk sementara mulok silat lebih banyak baru di ekskul," tambahnya.
Menurutnya, untuk ditingkat SD mulok belum berjalan karena kesiapan belum siap, mulai dari buku, pengajar dan lainnya. "Mulok ini harus sejalan dengan kurikulum merdeka belajar. Yang ekskul rata-rata sudah ada baik tingkat SD dan SMP," jelasnya.
"PR-nya bukan hanya buku tapi, sarana prasarana, guru pengajar dan lainnya. Ini yang menjadi tantangan kita," ungkapnya.