Pelita Air dan AirNav Indonesia Jalin Kerja Sama

Senin 24-06-2024,10:47 WIB
Reporter : Tri Budi
Editor : Andi Suhandi

 

 

Riza menjelaskan, AirNav Indonesia akan memberikan dukungan penuh kepada Pelita Air agar layanan navigasi ini dapat berjalan sesuai harapan. “Kami akan memberikan dukungan penuh kepada Pelita Air sebagai mandat dari Pemerintah agar ke depannya layanan yang kami berikan dapat beroperasi dengan baik,” jelasnya.

 

Riza menuturkan, AirNav Indonesia adalah operator dari regulasi-regulasi yang telah ditetapkan pemerintah melalui Kementerian Perhubungan. AirNav Indonesia akan selalu memastikan bahwa semuanya berjalan sesuai dengan aturan yang sudah ditetapkan.

 

“Kami berharap kerja sama yang dilakukan Pelita Air dan AirNav Indonesia dapat terus berlanjut dengan baik kedepannya, terlebih Pelita Air merupakan maskapai yang menyediakan pelayanan penerbangan dari hulu ke hilir, seperti pengelolaan bandara, apron, commercial airline, air charter hingga kargo," harapnya.

 

"Mudah-mudahan kerja sama ini mampu membuat Pelita Air menjadi lebih besar agar kita dapat terus bekerja sama dengan baik terutama untuk meningkatkan safety dan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh customer,” tutupnya. (*)

 

 

 

 

 

Kategori :

Terkait

Terpopuler