TANGERANGEKSPRES.ID - Bakal calon Bupati Serang Andika Hazrumy menjadi yang pertama mengembalikan formulir pendaftaran di DPC PDI Perjuangan Kabupaten Serang, Sabtu (27/4/2024). Politisi Partai Golkar ini seakan ingin mengulang kesuksesan koalisi dengan PDI Perjuangan pada dua pemilu kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Serang, yang selalu menuai kemenangan.
Ketua DPC PDI Perjuangan Madsuri menyatakan, Andika menjadi yang pertama melakukan pendaftaran pada proses penjaringan kepala daerah. Penjaringan ini dilakukan karena melihat raihan 10 persen suara PDI Perjuangan di Pemilu legislatif, sehingga dilakukan pendaftaran yang bersifat terbuka.
"Dengan ini Pak Andika menjadi yang pertama yang mengembalikan formulir di PDI Perjuangan," kata Madsuri kepada wartawan.
Ia memiliki penilaian terkait sosok Andika Hazrumy, yang juga mantan wakil gubernur Banten. Selain Andika memiliki popularitas dan elektabilitas tinggi, kata Madsuri, relasi PDI Perjuangan dengan Partai Golkar di Kabupaten Serang terbangun cukup baik. Bahkan ia menyebut, koalisi dengan Golkar memungkinkan tiga periode pilkada.
Kedua partai politik ini, dua kali Pilkada mengusung pasangan Ratu Tatu Chasanah (Partai Golkar) dan almarhum Pandji Tirtayasan (PDI Perjuangan). Bahkan selama kepemimpinan keduanya, Kabupaten Serang dinilai cukup maju.
"Ibaratnya chemistry kita sudah sangat tinggilah. Itu terbukti kita dua periode bersama-sama dengan Golkar di Kabupaten Serang," tegas Madsuri.
Hal sama dikatakan Asmari, Ketua Tim Pilkada DPC PDI Perjuangan Kabupaten Serang. Menurutnya, Golkar dan PDI Perjuangan di Kabupaten Serang, seperti sahabat yang tidak bisa dipisahkan.
“Saya pertama kali bertemu, sebelumnya melihat sosok Pak Andika di media massa, dan aslinya lebih ganteng. Suatu kehormatan dan kebanggaan kami mendapat kunjungan dari Pak Andika,” ujarnya.