Dua Mahasiswa Buat Ricuh di Paripurna HUT Banten

Rabu 04-10-2023,14:22 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

SERANG, TANGERANGEKSPRES.CO.ID - Dua mahasiswa membuat ricuh saat paripurna peringatan HUT Provinsi Banten ke-23 di gedung DPRD Banten, KP3B, Curug, Kota Serang, Rabu 4 Oktober 2023. Pantauan Tangerang Ekspres, kedua mahasiswa memasuki gedung paripurna DPRD Banten, kedua mahasiswa yang berasal Keluarga Mahasiswa Lebak (Kumala) langsung menyampaikan aspirasi dengan berteriak ketika paripurna berlangsung. Keduanya langsung diamankan dengan paksa olah Pengaman Dalam (PAMDAL) Gedung DPRD Provinsi Banten. Kedua mahasiswa itu pun mengalami luka ringan diduga akibat aksi pengamanan yang dilakukan oleh petugas. Dalam seruannya, Mahasiswa Kumala, Sahrul Muhtarom mengatakan, momentum HUT Provinsi Banten ke-23, Pj Gubernur Banten Al Muktabar telah gagal dalam mengentaskan kemiskinan, Penganguran, pendidikan dan kesehatan. "Provinsi Banten gagal mengetaskan kemiskinan,pengangguran semakin tinggi sedangkan Banten sekarang memiliki SDM yang tinggi. pengguran di mana mana padahal banyak lowongan lowongan pekerjaan disini," katanya. (*) Reporter: Syirojul Umam Editor : Andy

Tags :
Kategori :

Terkait