Desa Rawa Burung Kembangkan Kampung Tematik

Rabu 05-10-2022,14:27 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANG -- Pemerintah Desa Rawa Burung akan mengembangkan kampung Tematik. Pengembangan kampung tematik tersebut rencananya akan dilakukan pada anggaran Desa 2023 mendatang. Kepala Desa Rawa Burung Damhuri mengatakan, sesuai dengan RKPDes tahun 2023 Desa Rawa Burung akan mengembangkan kampung Tematik sebagai daya tarik wisatawan dan juga peningkatan ekonomi masyarakat. "Usulan yang masuk ke RKPDes Tahun anggaran 2023 tersebut ada beberapa kegiatan salahsatunya di bidang pembangunan dan pengembangan kampung Tematik,” ujarnya kepada Tangerang Ekspres, Rabu (5/10). Damhuri menambahkan, Musdes tersebut memprioritaskan beberapa kegiatan, diantaranya pembangunan dan pengembangan kampung Tematik yang saat ini sudah bergulir, pembetukan satgas sampah serta pembetukan paguyuban pengurus Taman Pemakaman Umum (TPU). “Saya berharap, di tahun 2023 nanti, pembangunan kampung Tematik sudah berjalan. Kemudian, untuk ruang terbuka hijau juga bisa di anggarkan, ditambah pembetukan satgas sampah dan paguyuban pengurus TPU,” harapnya. Ia menjelaskan, lahan kosong yang berada disekitar kampung Tematik, agar dapat dikelola oleh warga, baik dikelola untuk lahan parkir maupun wisata kuliner. Sehingga kampung Tematik tersebut bisa menjadi sumber ekonomi bagi warga sekitar. “Di sekitar kampung Tematik, ada lahan kosong. Saya ingin masyarakat sekitar ikut mengelola lahan tersebut, baik untuk parkir atau usaha kuliner sehingga warga sekitar dapat penghasilan dari situ,”ungkapnya. (ran)

Tags :
Kategori :

Terkait