Target 700 PJU di Akhir Bulan

Rabu 12-07-2017,08:57 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANG – Pemkot Tangerang kembali membangun penerangan jalan umum (PJU). Baik di jalan utama maupun jalan lingkungan. Seperti pada PJU yang ada di Kecamatan Cibodas. Pengerjaan penerangan jalan lingkungan itu sudah dikerjakan sejak Mei lalu. “Tahun ini di wilayah kami dibangun 1.900 titik PJU,” tutur Camat Cibodas Gunawan Priahutama. “Kami menarget pengerjaan sekitar 700 titik PJU ini, selesai hingga akhir bulan ini,” tambah Gunawan. Terbanyak titik lampu tersebut, dibangun di daerah perkampungan. Secara umum, tidak terdapat perubahan signifikan terkait spesifikasi proyek PJU. Ketinggian tiang 3,5 meter dengan jarak antartitik lampu 15 meter. Tahun ini, ada perubahan spesifikasi lampu yang digunakan. Bila tahun lalu menggunakan lampu jenis LED yang sulit dipasang, maka sekarang menggunakan lampu yang mudah dipasang. Sehingga masyarakat bisa dengan mudah untuk mengganti sendiri bila lampu tersebut putus atau mati. Lampu yang digunakan memiliki daya pancar 20 watt. Tiap satu jaringan, dikendalikan oleh satu box panel. Daya yang dipergunakan adalah 1300 Kwh. Satu panel rata-rata mengakomodir sekitar 50 titik lampu. “Kami memiliki kewenangan untuk menunjuk pelaksana. Pastinya mereka yang kami kenal supaya mudah untuk meminta pertanggungjawaban  bila suatu saat terjadi kendala dengan pekerjaan yang mereka garap,” ujar Gunawan. Mantan Camat Tangerang ini menambahkan, bila proyek yang dikerjakan melalui tender saat ini tengah dalam tahapan lelang. Namun ia tidak tahu persis sampai sejauh mana progresnya. “Dipastikan, bila pengerjaan pembangunan 1900 titik lampu di wilayah kami, akan selesai sebelum tahun berakhir,” ujarnya. Pembangunan PJU tambah Gunawan, dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat. (tam)

Tags :
Kategori :

Terkait