Pendaftaran Panwas Kelurahan Ditutup 22 Februari, Usia Minimal 25 Tahun

Rabu 19-02-2020,06:58 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

SERPONG-Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Tangsel, melalui Panwaslu Kecamatan mulai melakukan pendaftaran Pengawas Pemilu Kelurahan. Pendaftaran ini guna mencari pengawas di lingkungan kelurahan. Ketua Bawaslu Kota Tangsel, Muhamad Acep menjelaskan bahwa pendaftaran Panwaslu Kelurahan memiliki beragam persyaratan. Salah satunya adalah, minimal usia pendaftar 25 tahun. Kemudian, proses penerimaan Panwaslu Kelurahan ini memiliki beberapa persyaratan lain, salah satunya merupakan warga yang berdomisili di kelurahan setempat. Dengan dibuktikan oleh KTP-el pendaftar. ”Tentu beda dengan Panwascam, kalau Panwascam se-Tangsel bisa mendaftar di manapun bebas. Sementara Panwaslu Kelurahan, hanya boleh kelurahan setempat saja,” ujar Acep dalam rapat yang diselenggarakan bersama Panwaslu Kecamatan. Sementara, persyaratan lainnya adalah, setiap pendaftar diwajibkan sudah lulus SMA. Dimana dengan dibuktikan ijazah yang sudah dilegalisir. ”Jika ada kesulitan dalam melegalisir Ijazah, misalnya sekolahnya di luar kota atau provinsi, bisa dipermudah dengan membawa ijazah asli yang nanti akan diperiksa oleh Panwaslu Kecamatan,” ujar dia. Sementara Kordiv SDM dan Organisasi, Karina Permata Hati menjelaskan jika pendaftar yang ingin berpartisipasi dalam pengawasan pelaksanaan tahapan pilkada 2020 ini. ”Jadi jika persyaratan administrasinya sudah lengkap bisa segera dikumpulkan ke Sekretariat Panwas Kecamatannya masing-masing,” kata Karina. Untuk tesnya, sesuai ketentuan yang sudah ditetapkan adalah, setiap pendaftar bisa langsung melakukan tes jika persyaratan sudah lengkap. ”Pendaftaran ditutup pada tanggal 22 Februari 2020, dan pengumuman disampaikan pada tanggal 25 sampai dengan 27 Februari 2020,” kata dia. Jika masih ada pertanyaan mengenai proses tahapan ini, bisa ditanyakan kepada Bawaslu Kota Tangsel, atau di kantor Sekretariat Panwaslu Kecamatan terdekat. (mol)

Tags :
Kategori :

Terkait