Desa Sarakan Tuntas Gelar Kades Cup

Desa Sarakan Tuntas Gelar Kades Cup

Pemdes Sarakan tuntas gelar Kades Cup 2025. (Dokumentasi Pemdes Sarakan for Tangerang Ekspres)--

TANGERANGEKSPRES.ID, TANGERANG — Pemerintah Desa (Pemdes) Sarakan, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang, tuntas menggelar Kades Cup, Senin (25/8).

Kades Cup mempertemukan 8 tim sepak bola dari wilayah desa tersebut sebagai ajang pembinaan dan silaturahmi antar warga desa.

Kades Sarakan Halimi menyampaikan, ajang ini bukan sekadar kompetisi, melainkan wadah menumbuhkan gairah olahraga dan mempererat silaturahmi antar warga desa.

"Turnamen ini dilaksanakan untuk memperingati HUT ke 80 RI. Dan, mendorong persatuan serta gotong-royong di Desa Sarakan,” ujarnya.

Ia berharap, semangat kebersamaan tetap terjaga dan kekompakan warga Desa Sarakan terus tumbuh menuju kemajuan desa yang mandiri.

Acara turnamen ini melibatkan delapan tim yang bersaing merebutkan trofi bergengsi dan hadiah pembinaan. Pertandingan final mempertemukan tim sepak bola RT 03 RW 03 versus RT 05 RW 02.

Di akhir laga, Halimi didampingi Babinsa serta unsur panitia menyerahkan trofi juara. Selain trofi, panitia juga memberikan hadiah pembinaan dan satu ekor kambing sebagai simbol apresiasi kepada para pemenang. (zky)

Sumber: