Dorong Minat Baca, Mobil Pusling Roadshow Ke Tiap Kecamatan di Pandeglang

Dorong Minat Baca, Mobil Pusling Roadshow Ke Tiap Kecamatan di Pandeglang

kepala Perpusda Pandeglang Neneng Nuraini melakukan monitoring di Kecamatan Sindangresmi, Jumat (16/8/2024).--

TANGERANGEKSPRES.ID - Untuk mendorong minat baca peserta didik, mobil perpustakaan keliling (Pusling) road show ke tiap kecamatan yang ada di Pandeglang. Hal ini bertujuan mendorong peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

 

Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (Perpusda) Pandeglang, Neneng Nuraini mengatakan, kemajuan teknologi yang pesat dan meningkatnya kebutuhan informasi di era globalisasi ini, pada umumnya masyarakat perkotaan dan pedesaan semakin haus akan informasi yang tepat, cepat dan akurat.

 

"Kami turun ke kelapangan ingin tahu sejauh mana minat baca masyarakat dan buku apa saja yang dibutuhkan kan dalam meningkatkan IPM di Pandeglang," kata Neneng, saat monitoring mobil Pusling, di Kecamatan Sindangresmi, Jumat (16/8/2024).

 

Menurut Neneng, ia sudah ada wacana untuk bekerjasama pengadaan buku bacaan untuk mengupgrade ketersedian buku di perpusda pandeglang. Dia juga mengimbau kepada para pengelola perpustakaan bisa terus berkoordinasi dengan Dinas Perpusda Kabupaten Pandeglang.

 

"Terus koordinasi dengan kami, jika butuh perpustakaan keliling bersurat saja ke kami seperti halnya di Kecamatan Sindangresmi, kegiatan serupa juga kami lakukan di kecamatan lainnya selain Sindangresmi," ujarnya.

 

Mukhlis Arifin, Camat Sindangresmi mengucapkan terima kasih atas kehadiran perpustakaan keliling ke Kecamatan Sindangresmi dalam rangka meningkatkan minat baca masyarakat.

 

"Kami lihat masyarakat sangat antusias untuk membaca, kebetulan hari ini ada kegiatan lomba ditingkat Sekolah Dasar (SD) dan Pendidikan Usia Dini (PAUD)," ungkapnya.

 

Sumber: