Perizinan Dipermudah, Hotel Keisa Bintang 4 Siap Dibangun di Lebak
Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan secara simbolis menyerahkan surat izin PBG kepada Direktur PT MSI, di Pendopo Pemkab setempat, Selasa (18/6/2024).--
TANGERANGEKSPRES.ID - Pemerintah Kabupaten Lebak mendukung penuh investor PT Mega Surya Investa (MSI) yang akan membangun hotel bintang 4 di Lebak.
uDkungan pemkab Lebak tersebut dibuktikan melalui percepatan pelayanan perijinan. Sehingga, PT SMI saat ini telah mengantongi 3 syarat dasar pendirian sebuah hotel berbintang di Lebak.
Penjabat (Pj) Bupati Lebak, Iwan Kurniawan saat menerima kunjungan manajemen PT MSI berpesan, agar dalam proses pembangunan dan operasional hotel ini, nantinya dapat memprioritaskan tenaga kerja dari warga Lebak.
Hal ini sejalan dengan komitmen pemkab Lebak untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membuka lapangan pekerjaan bagi warga lokal.
"Pembangunan hotel bintang 4 ini ditargetkan rampung pada tahun 2025. Kehadirannya diharapkan dapat meningkatkan daya tarik wisata Lebak dan mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah ini," kata Iwan Kurniawan, kepada wartawan, di Pemkab Lebak, Selasa (18/6/2024).
Sementara itu Kepala Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Lebak Yadi Basari mengatakan, terbitnya PBG hotel bintang 4 tersebut bentuk komitmen Pemkab dibawah kepemimpinan Pj Bupati Lebak untuk memberikan pelayanan yang maksimal di bidang perijinan.
"Rencana pembangunan hotel Bintang 4 ini di jalan By Pass Soekarno Hatta di bawah naungan PT MSI," ujar Yadi.
Menurutnya, ada 3 ijin dasar yang harus dipenuhi oleh para pelaku usaha untuk beroperasi dalam hal rencana pembangunan hotel Keisa di Kabupaten Lebak ini.
"Dibawah arahan pak bupati dan pak sekda, alhamdulilah ketiga izin dasar tersebut sudah diterbitkan dan untuk izin PBG secara simbolis diserahkan setelah pemaparan rencana pembangunan hotel Keisa dan diserahkan langsung oleh pak bupati kepada owner hotel Keisa, yakni pak andy," paparnya.
Direktur Utama PT MSI, Andy Ardian Djunaidi mengatakan, dia akan berkolaborasi dan bersinergi dengan Pemkab Lebak untuk mendukung pembangunan di daerah ini, khususnya pada sektor pariwisata bidang perhotelan.
"Saya menyampaikan apresiasinya kepada Pemkab Lebak yang memberikan kemudahan perijinan. Bahkan, baru kali ini saya merasakan begitu cepatnya menempuh proses Perijinan Bangunan Gedung (PBG) dibandingkan daerah lain," ungkap Andy.
Hadirnya hotel Keisa bintang 4 di Lebak ini, diharapkan dapat menarik lebih banyak lagi wisatawan datang ke Lebak, karena semakin banyak wisatawan yang datang akan semakin meningkatkan ekonomi masyarakat dan penghasilan asli daerah (PAD).
"Saya berharap dukungan masyarakat Kabupaten Lebak dalam pembangunan hotel Keisa ini, sehingga bisa bermanfaat bagi lingkungan dan bisa menambah PAD Kabupaten Lebak," ucapnya. (*)
Sumber: