Bisnis Terus Tumbuh, Pendapatan PT TNG Melonjak Hingga Tiga Kali Lipat

Bisnis Terus Tumbuh, Pendapatan PT TNG  Melonjak Hingga Tiga Kali Lipat

Direktur Utama PT Tangerang Nusantara Global, Edi Chandra-Abdul Aziz Muslim-TangerangEkspres.id

TANGERANG.ID – PT Tangerang Nusantara Global (PT TNG) mencatat pencapaian dalam pertumbuhan pendapatan tahun 2023 yang cukup luar biasa. Hal ini prestasi yang baru diukir dan menandai keberhasilan strategi perusahaan dalam menghadapi dinamika bisnis. 

Berdasarkan data, PT TNG membukukan pendapatan sebesar Rp 30,331 Miliar di sepanjang tahun 2023. Jumlah ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya yang hanya mencapai 11,353 miliar.

Perseroan menilai, keberhasilan ini bukan sekadar angka, melainkan cermin dari komitmen kuat perusahaan untuk meraih kesuksesan di tengah persaingan bisnis yang ketat.

"Pertumbuhan pendapatan yang signifikan ini mencerminkan kerja keras dan dedikasi tim PT TNG dalam menjalankan strategi bisnis kami," kata Direktur Utama PT TNG Edi Candra kepada Tangerang Ekspres, Rabu (20/12).

Edi mengatakan,  kemajuan PT TNG didorong oleh inovasi dan diversifikasi bisnis. Hadirnya bisnis baru, yaitu SPBU menjadi angin segar bagi bisnis yang dijalani perseroan. Sejak mulai beroperasi, lini bisnis ini mencatatkan pendapatan terbesar dari semua sektor bisnis yang dimiliki PT TNG, yakni mencapai Rp 19,9 miliar.

Menurutnya, keberhasilan yang diraih PT TNG ini juga tidak luput dari komitmen pemerintah kota yang dalam hal ini adalah Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang yang didukung perangkat daerah pemerintah Kota Tangerang. Pemkot Tangerang terus mendukung dan mendorong perusahaan berplat merah ini untuk dapat terus berinovasi, dimana salah satu hasilnya terdapat pada bidang angkutan perkotaan. 

Dikatakan, beberapa waktu lalu, PT TNG bersama dengan Pemerintah Kota Tangerang juga telah meluncurkan aplikasi Trans Tangerang yang dapat diunduh di gawai, baik yang berbasis Android maupun IOS. Beragam fitur tersedia di dalam aplikasi Trans Tangerang Tayo, mulai dari jam operasional, info rute, lokasi bus terdekat serta titik halte yang tersedia dari layanan angkutan Tangerang Ayo (Tayo). Hingga memantau keberadaan dari setiap armada bus Tayo yang ada.

"Kami memahami bahwa dalam dunia bisnis yang berubah cepat, inovasi dan adaptasi adalah kunci keberhasilan. Kami terus berupaya memberikan yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan pasar," imbuhnya.

 

Ekspansi dan Rencana Perseroan Mendatang

Edi Candra memaparkan, keberhasilan PT TNG tidak hanya terletak pada peningkatan pendapatan dari sektor bisnis utama, namun, dalam merealisasikan rencana bisnis tahun 2022. Di tahun 2023 PT TNG bekerjasama dengan salah satu produsen minyak goreng dalam penjualan minyak goreng murah. Kerjasama ini juga telah memperluas pangsa pasar dan menciptakan nilai tambah bagi konsumen.

"Penjualan minyak goreng murah bukan hanya tentang bisnis, tetapi juga bagian dari komitmen kami untuk memberikan produk berkualitas dengan harga terjangkau kepada masyarakat," paparnya.

Terlebih, lanjut Edi, kedepannya PT TNG juga akan terus meningkatkan potensi bisnis yang sedang berjalan, dengan melakukan ekspansi ke wilayah Green Lake City dalam pengelolaan perparkiran. Dengan kajian dan perencanaan yang sedang dilakukan, perusahaan menunjukkan kesiapannya dalam meminimalisir risiko.

Di samping itu, PT TNG juga mengumumkan terobosan besar dengan merambah bisnis periklanan pada tahun 2024 sebagai penyedia layanan videotron. Langkah ini tidak hanya memperkuat portofolio perusahaan tetapi juga menciptakan platform inovatif bagi pengiklan, sehingga dapat memberikan pengalaman beriklan yang lebih efektif dan interaktif.

Sumber: