Antisipasi Berandalan Bermotor, Polisi Patroli Malam

Antisipasi Berandalan Bermotor, Polisi Patroli Malam

TangerangEkspres.co.id -- Kapolresta Tangerang Kombespol Sigit Dany Setiyono mengatakan, patroli malam penting untuk mencegah aksi kejahatan jalanan. Terutama berandalan bermotor. Tidak hanya itu, ia menuturkan, patroli malam memudahkan kepolisian memetakan wilayah dan early warning system akan tindak kriminal. "Turun langsung ke lapangan untuk mengetahui situasi keamanan di wilayah. Dngan itu diadakannya patroli malam hari," katanya kepada wartawan saat gelaran patroli dini hari di Kecamatan Tigaraksa, Jumat dini hari pukul 02.00 WIB (17/4). Ia menuturkan, patroli malam untuk memonitoring keamanan dan kenyamanan masyarakat dimalam hari. Serta, antisipasi tindakan kejahatan yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. "Patroli Mobile dilaksanakan untuk antisipasi kerawanan kejahatan seperti tauran pemuda, berandalan bermotor serta Balap Liar, pencurian serta kejahatan lainnya. Agar masyarakat Tigaraksa merasakan dampak kehadiran dari kepolisian untuk memberikan rasa aman" pungkasnya. (*) Wartawan: Asep Sunaryo Editor: Endang Sahroni

Sumber: