Bank Maju Peduli Kesehatan Nasabah

Bank Maju Peduli Kesehatan Nasabah

TANGERANG-PT BPR Magga Jaya Utama atau yang lebih dikenal Bank Maju baru baru ini melakukan terobosan positif dalam bidang kesehatan, khususnya bagi nasabah setianya. Seperti yang kita tahu, baru saja kita mengalami pandemi yang sangat panjang maka dari itu kita patut menjaga kesehatan kita lebih baik lagi kedepannya karena kesehatan sangat tinggi nilainya. Seperti terobosan yang dilakukan Bank Maju, berlokasi di Qubika Boutique Hotel, serpong (26/11). Bertema kan gathering dengan para nasabah Bank Maju juga menghadirkan dr. Ram Kumar Sharma dan melakukan bincang- bincang seputar kesehatan khususnya kanker nasofaring dan membeberkan bagaiamana cara melakukan deteksi dini. Bank Maju tampak serius ingin membantu para nasabahnya untuk hal kesehatan, maka pada kesempatan tersebut sepakat Bank Maju dan Mahkota Medical Centre yang berpusat di Malaysia melakukan kerjasama, diantaranya memudahkan bagi nasabah untuk melakukan medical cek up (MCU) di Mahkota Medical Centre, diantaranya kemudahan akses hingga diskon yang menarik namun khusus bagi nasabah Bank Maju saja Mahkota Medical Centre merupakan rumah sakit ternama yang ada di Malaysia, yang kwalitas pelayanan kesehatannya merupakan salah satu yang terbaik. Edy Johan selaku Direktur Utama Bank Maju mengungkapkan Kerjasama antara Bank Maju dengan Mahkota Medical Centre (Malaka, Malaysia) bertujuan untuk memberikan nilai tambah kepada nasabah nasabah bank maju dan merupakan salah satu service excellent bank maju kepada nasabahnya. "Kerjasama ini kami rasa merupakan satu satu nya kerjasama antara BPR sebagai perusahaan lokal dengan Perusahaan International seperti Mahkota Medical Centre (Malaka, Malaysia)," katanya. "Ke depannya Bank Maju akan senantiasa menghadirkan inovasi inovasi produk dan Layanan kepada nasabah-nasabah kami," tambahnya. Dalam kesempatan berserajah ini, kata dia, pihaknya turut membantu meringankan beban sahabat-sahabat kita yang saat ini mengalami musibah akibat gempa di daerah cianjur-Jawa barat. "Kami mengandakan program Bank Maju peduli dengan memanfaatkan teknologi QRIS kami menggalang donasi dari masyarakat umum serta nasabah-nasabah bankmaju khususnya selanjutnya dana yang terkumpul kami salurkan kepada posko atau jalur ke daerah Cianjur," ujarnya. Ia menambahkan bahwa penggunaan QRIS (QRIS maju) adalah BPR satu-satunya atau yang pertama kali yang sudah memanfaatkan teknologi QRIS di kantor regional 1 dan sudah digunakan di awal November. "Kami harap kerjasama ini dapat memberikan manfaat bagi nasabah bankmaju dan juga memberikan motivasi bagi perkembangan bagi industri BPR kedepannya," tutup Edy. (riz)

Sumber: