Satu Keluarga Positif Covid-19
SERANG-Satu keluarga asal Desa Lebakwana, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang terkonfirmasi positif Covid-19. Saat ini, mereka diisolasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Banten, Kota Serang. Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Serang, drg Agus Sukmayadi mengatakan mendapatkan informasi ada warga Kabupaten Serang yang dinyatakan positif Covid-19 dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cilegon. “Ada warga yang bekerja di Cilegon, rumah tinggalnya di Kabupaten Serang,” katanya saat ditemui di depan Kantor Setda Kabupaten Serang, Rabu (8/7). Dengan informasi tersebut, Agus lantas melakukan penelusuran. Hasilnya ditemukan satu keluarga yang terkonfirmasi positif Covid-19. Untuk menghindari terjadinya penyebaran virus, pihaknya sudah melaksanakan pemeriksaan swab kepada 40 warga yang berada di sekitar tempat tinggal pasien. “Pemeriksaan dilakukan kepada 40 orang warga sekitar dan hasilnya negatif semua,” kata Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Serang ini. Menurut Agus, pasien tersebut sebelumnya sudah melakukan tes swab secara mandiri di Rumah Sakit Krakatau Medika Kota Cilegon. Saat ini pasien tersebut sudah diisolasi di RSUD Banten untuk percepatan penyembuhan. “Alhamdulillah, semua sudah tertangani dengan baik di RSUD Banten. Mudah-mudahan cepat pulih,” katanya. Sementara itu, Camat Kramatwatu Wawan Setiawan membenarkan ada warga Desa Lebakwana yang terkonfirmasi positif Covid-19. Namun ia belum bisa memastikan kelima warga yang terjangkit itu satu keluarga. Sebab ia juga belum mendapatkan informasi yang lebih detail mengenai kelima orang tersebut. (mg-06/tnt)
Sumber: