Mandiri Untuk Negeri Berbagi Takjil

Mandiri Untuk Negeri Berbagi Takjil

TANGERANG -- PT Bank Mandiri (Persero) Tbk membagikan 400 paket buka puasa kepada masyarakat yang sedang melintas di Jalan Raya Gading Serpong depan Bank Mandiri Cabang Gading Serpong, yang bertajuk Mandiri Untuk Negeri Berbagi Takjil, Senin (27/5). Pembagian paket takjil untuk warga sekitar dan pengguna kendaraan yang melintas menjelang berbuka puasa dipimpin Lestari Vitry, selaku Business Support Manager Area Tangerang Gading Serpong Region III Jakarta I. Tak kurang 400 paket takjil diberikan dan diterima langsung oleh warga sekitar dan pengendara yang melintas di depan kantor Bank Mandiri menjelang waktu berbuka puasa. Lestari Vitry mengatakan, kegiatan tersebut sebagai rangka mengisi Ramadan dan menyambut Idul Fitri 1440 H. Memberikan paket berbuka puasa itu menjadi salah satu wujud kepedulian Bank Mandiri yang dilakukan secara rutin disetiap Ramadan kepada warga lingkungan sekitar perusahaan. Selain itu kegiatan ini merupakan bentuk amaliah Bank Mandiri lainnya di bulan suci Ramadan selain mengejar target bisnis. “Bank Mandiri merupakan bank pemerintah BUMN. Bank Mandiri selalu berupaya ikut menyemarakkan bulan suci Ramadan salah satunya dengan berbagi takjil kepada pengguna jalan raya yang berada tepat di depan kantor Mandiri Jalan Raya Gading Serpong, dan warga sekitar” kata Lestari Vitry kepada Tangerang Ekspres. Lestari Vitry menuturkan, Bank Mandiri menggelar kegiatan berbagi paket takjil secara nasional dengan membagikan ribuan paket. Untuk area Tangerang Region III sendiri kami berikan sebanyak 500 paket yang digelar di dua lokasi yakni warga lingkungan sekitar Bank Mandiri Cabang Gading Serpong dan Cabang Citra Raya. "Bank Mandiri Cabang Citra Raya, Tim langsung membagikan ke rumah-rumah penduduk kampung yang ada sekitar kantor cabang, kami disini untuk warga sekitar dan pengendara yang melintas di Jalan Raya," tuturnya. Berdasarkan pantauan, tim pembagian paket takjil Bank Mandiri Gading Serpong sekitar pukul 17.00 WIB mulai membagikan 400 paket takjil langsung disambut antusias warga yang melintas di Jalan Raya Gading Serpong sehingga tak berselang lama takjil yang jumlahnya ratusan tersebut dengan waktu singkat sudah habis tersalurkan, konon wilayah tersebut merupakan pusatnya perkantoran dan lintasan yang sangat ramai bagi pengguna kendaraan bermotor, sehingga tak aneh banyak orang berbagai profesi memanfaatkan paket takjil tersebut untuk persediaan menjelang waktu berbuka puasa. Gerry (35) warga Dasana Indah mengatakan, apa yang dilakukan Bank Mandiri Cabang Gading Serpong itu merupakan hal yang sangat positif, pemberian paket takjil ini sangat membantu warga yang masih dalam perjalanan diwaktu menjelang berbuka puasa. "Alhamdulillah mas, paket takjil yang diberikan Bank Mandiri sangat membantu orang seperti saya, tidak mesti cari warung untuk berbuka," ujar Gerry, salah satu pengendara motor. Senada dikatakan Sovie, pedagang yang menjajakan minuman di depan Kantor Bank Mandiri. Kegiatan sosial yang dilakukan Bank plat merah ini merupakan hal positif di momen bulan penuh berkah ini dan salah satu momen agar dekat dengan masyarakat sekitar. "Semoga ini menjadi kebaikan dan saya nilai emang wajar suatu badan usaha milik negara harus dekat dengan masyarakat, akrab dengan masyarakat," pungkasnya. Selain berbagi takjil, Vitry menambahkan, menjelang lebaran, Bank Mandiri menyediakan kebutuhan uang tunai di periode lebaran Idul Fitri 1440 H. Pihaknya pun turut menyiapkan pecahan uang baru untuk memenuhi kebutuhan penukaran uang jelang lebaran. "Mulai dari pecahan Rp2.000 hingga Rp100 ribu kami siapkan untuk nasabah penukaran uang baru bersama dengan perbankan lainnya pada 27-29 Mei 2019," paparnya.(raf)

Sumber: