Jelang MotoGP 2019, Petrucci Waspadai Suzuki
PEBALAP Tim Ducati Mission Winnow, Danilo Petrucci, yakin MotoGP 2019 akan berlangsung sangat menarik. Keyakinan itu muncul lantaran pebalap berpaspor Italia itu merasa banyak tim yang sudah mempersiapkan diri dengan baik. Dari sekian banyak tim yang bakal mentas di gelaran musim depan nanti, Petrucci pun mengaku akan mewaspadai tiga tim. Ketiga tim tersebut adalah Repsol Honda, Suzuki Ecstar, dan Movistar Yamaha. Menurutnya ketiga tim pabrikan itu adalah yang paling berpeluang besar mengganjal Ducati untuk merebut gelar juara MotoGP 2019. Akan tetapi rekan setim Andrea Dovizioso itu mengaku tak takut. Ia bahkan sangat menanti tantangan besar yang diberikan oleh lawan-lawannya ketika sudah mentas di MotoGP 2019. Petrucci percaya diri dengan menunggangi Desmosedici GP2019 miliknya, ia mampu berbicara banyak di musim baru tersebut. Ia yakin motor yang ia tunggangi saat ini sudah sangat hebat. "Berada di tim pabrikan adalah suatu kehormatan bagi saya dan juga beban untuk saya. Hal itu karena kompetisi nanti semua pihak sudah menyiapkan dengan sangat baik ketimbang ajang sebelumnya. Saya memprediksi bahwa Honda, Suzuki dan Yamaha akan sangat kuat," kata Petrucci, seperti dilansir dari Speedweek, Jumat (24/1/2019). "Saya sudah sangat mengenal motor ini dan menurut saya kerangka motor sudah memiliki basis yang baik serta ergonomisnya sudah sesuai dengan apa yang saya inginkan. Kami berharap dapat menemukan kebahagiaan di pertualangan yang baru ini," tutup mantan rekan setim Jack Miller itu. (apw/dtc)
Sumber: