JAKARTA--Simpel dan canggih, itulah kiranya konsumen Jakarta dan Tangerang memilih sepeda motor skutik Honda sebagai sarana transportasi pilihan. Sepanjang 2018, Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta Tangerang, PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) mendata, tipe skutik Honda premium merupakan produk primadona yang dipilih konsumen. Seluruh tipe Skutik premium Honda dapat diterima baik oleh konsumen Jakarta Tangerang, seperti All New Honda PCX (all series) dan All New Honda Vario (all series). Ini dibuktikan, sepanjang tahun 2018, produk AT premium Honda PCX (tipe CBS dan ABS) telah membukukan penjualan memukau hingga 19.600 unit. Tidak kalah mengejutkan, All New Honda Vario (all series) juga mampu terjual hingga 149.700 unit. Angka ini sekaligus membuktikan produk skutik premium Honda dapat diterima sangat baik oleh konsumen di Jakarta dan Tangerang. “Matic memang menjadi pilihan masyarakat Jakarta Tangerang untuk mendukung gaya hidup dengan tingkat mobilitas yang tinggi. Simpel, berkualitas, dan didukung layanan after sales terbaik jadi alasan pilihan konsumen,” papar Head of Marketing Wahana, Ario. Menguatkan image sebagai produk skutik premium terbaik dikelasnya, ini dibuktikan gelar acara Honda Premium Matic Day yang dilaksanakan PT WMS, di tiga lokasi di Jakarta dan Tangerang, banyak dikunjungi konsumen. Ketiga lokasi tersebut adalah Atrium Senen Jakarta Pusat, Mall Tangcity dan Mall TSamini Square. Pada acara itu, masyarakat diberikan kesempatan untuk melihat dan jajal produk Skutik Premium Honda. Selain itu pada ajang ‘unjuk diri’ tipe skutik premium Honda ini juga diisi beragam acara yang menarik untuk diikuti pengunjung, apalagi dengan kehadiran All New Honda PCX Hybrid sebagai skutik premium honda berteknologi terbaru dikelasnya di Indonesia. Kepopuleran produk AT Premium Honda di Jakarta dan Tangerang bukan tanpa sebab. Seluruh jajaran produk tersebut merupakan produk terbaik dikelasnya. AT Premium berteknologi pertama di Indonesia, All New Honda PCX Hybrid langsung jadi primadona pilihan konsumen. Produk yang menjadi bentuk konsistensi menyuguhkan produk dengan inovasi terbaru yang didedikasikan berikan pengalaman berkendara menyenangkan dan rasa bangga. Hadir dengan Warna Hybrid Blue mengusung sistem pengereman ABS (Anti Lock Braking System) hadir lengkap dengan fitur full digital panel meter dengan tampilan lebih informatif melalui fitur riding mode, level pengisian baterai dan indikator baterai lithium. Selain kecanggihan teknologi Hybrid pertama di Indonesia, Skutik Premium All New Honda PCX juga hadir dengan produk non Hybrid, dengan fitur terbaik dikelasnya. Usung desain sophisticated & luxurious ini memiliki empat pilihan warna yaitu Glamour Gold, Wonderful White, Brilliant Black, dan Majestic Matte Red. Keempat varian warna tersebut memiliki pilihan tipe CBS maupun ABS. Selain All New Honda PCX Hybrid dan All New Honda PCX, salah satu produk AT premium Honda yang telah lama menjadi pilihan konsumen, baru All New Honda Vario 150 dan All New Honda Vario 125 dengan desain serta beragam fitur terbaru yang lebih canggih dan sporti. All New Honda Vario 150 hadir sebagai pilihan skutik eksklusif terbaru bagi pecintanya di kalangan anak muda. Desain yang lebih sporti diwujudkan pada desain cover stang yang lebih ramping dengan panel berkarakter sport, rear fender yang memiliki lampu sein terpisah dengan lampu belakang, serta diperkaya warna bodi monotone yang berkelas. Model ini hadir semakin canggih melalui fitur baru full digital panel meter dengan multi informasi dan penyematan fitur baru seperti New Honda Smart Key System yang terintegrasi dengan Answer Back System dan Anti Theft Alarm. Kesan eksklusif pun hadir dengan lampu LED di semua sistem pencahayaan serta cover muffler dan pilion step yang dilapisi dengan alumunium. Melengkapi skutik premium All New Honda Vario 150, AHM turut menghadirkan All New Honda Vario 125 berbekal mesin 125cc berteknologi eSP yang memberikan keseimbangan antara performa yang optimal serta konsumsi bahan bakar yang irit. Tampil lebih sporti untuk pengunaan sehari-hari, model ini kini dilengkapi rear fender yang memiliki lampu sein terpisah dengan lampu belakang, serta beragam fitur baru seperti full digital panel meter dengan multi informasi dan lampu LED pada semua sistem pencahayaan. Varian CBS-ISS pada model ini juga dilengkapi dengan Anti Theft Alarm sebagai fitur keamanan kendaraan.(fan)
Skutik Premium Honda Jadi Incaran Konsumen
Selasa 02-10-2018,03:28 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :