Bungkam Ciledug Legend, Persita OS Juara U-50

Kamis 31-05-2018,04:12 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

GELAR juara Liga Ramadhan FU-15 (Firman Utina U-15) Cup 2018 kategori Usia 50 Tahun ditentukan di detik-detik akhir laga. Gol yang dibuat Rully Nere membuat skuat Persita Old's Star (OS) U-50 keluar sebagai juara usai mengalahkan Ciledug Legend dengan skor 1-0 pada laga, Selasa (29/5) sore di Stadion Benteng. Gelar juara diraih karena tambahan tiga poin membuat Jalal Jalil dkk mengoleksi 7 poin di klasemen akhir. Unggul satu poin dari Ciledug Legend yang mengemas 6 poin hasil dua kali kemenangan dan sekali kalah. "Kekurangan kami pada laga sebelumnya ada di lini depan, dengan adanya Rully Nere, Kamarudin Betay dan Elly Idris kami bisa membongkar pertahanan lawan. Dan Alhamdulillah menang, meski diraih di detik-detik akhir," jelas Jalal Jalil bek Persita OS. H. Moenir Pelatih Ciledug Legend FC mengaku bangga dengan kesebelasan besutannya yang dihuni pemain gaek berusia 50 tahun namun mampu menunjukkan penampilan yang cukup solid. "Hasil ini tidak buruk buat kami, karena masih juara kedua. Hanya kami kurang beruntung di menit-menit akhir kami kebobolan," tegas Moenir. Sementara itu pada kategori U-40, babak semifinal, 2 Juni nanti akan menyajikan Derby Tangerang antara Persikota All Star kontra Persita OS. Hasil ini didapat setelah Persikota All Star tampil sebagai juara Grup A sementara Persita OS keluar sebagai runner-up Grup B. Pada laga kemarin sore di Stadion Benteng, Persikota All Star unggul telak 6-1 atas Family FU-15. Sedang Persita OS keluar sebagai runner-up Grup B usai di laga pamungkas kalah 2-1 atas Tunas Jaya. Hasil ini menjadikan Tunas Jaya keluar sebagai juara Grup B dengan koleksi nilai 9 dan bakal bertemu kesebelasan Agung Utama di semifinal. (apw)

Tags :
Kategori :

Terkait