CIPUTAT – Lembaga pendidikan tingkat KB – TK – SD, Lab School FIP UMJ terus melebarkan sayapnya. Banyak hal baru yang dilakukan di tahun ajaran 2018/2019, selain membuka unit tinkat SMP. Kini Lab School FIP UMJ memiliki gedung baru dengan kapasitas dan fasilitas yang memadai, khususnya dibidang olahraga. Lab School FIP UMJ memanfaatkan semua sarana modern. Mulai dari berbagai buku dan alat belajar lainnya, audio visual media dan komputer. Lainnya ada mini farm, garden, minizoo, minifishery dan lain-lainnya. Seluruh ruang kelas yang ber-AC, sarana bermain indoor dan outdoor, UKS serta sejumlah fasilitas auditorium. Tak hanya itu, mengembangkan motrik anak. Lab School FIP UMJ juga memiliki bebagai fasilitas untuk itu. Mulai dari, sentra seni dan kreatif, sentra peran makro, playground, sentra balok, playground hingga sentra bahan alam. “Sentra balok merupakan salah satu fasilitas bermain anak untuk sambil belajar begitu juga dengan sentra bahan alam. Semua mainan atau alat peraga berbahan balok dan berbahan alami,” jelas Dindin Rosyidin, Kepala SD Lab School FIP UMJ, Kamis (22/2). Pasalnya, dikatakan Dindin sekolah yang terletak di Jalan K. H. Ahmad Dahlan Cirendeu, Ciputat, Kota Tangerang ini menggunakan kurikulum nasional, pengalaman serta penanaman nilai-nilai keislaman dengan pendekaran yang berpusat kepada siswa. “Maka kami menyediakan beragam fasilitas baik itu akademik maupun non akademik. Pasalnya, anak jaman now sangat cerdas, tak bisa didik sekadar materi dalam buku. Namun harus difasilitasi secara nyata itu yang kami maksud dalam kurikulum pengalaman,” tutur Dindin. Lab School FIP UMJ juga berbasis asmaul husnah dan lingkungan. Pemberian penekanan pada pengajaran Islam dan kemuhammadiyahan yan berorientasi pada pembentukan akhlaq dan tahfizh quran serta rasa cinta terhadap lingkungan. “Pengembangan minat bakat dilakukan melalui kegiatan ekstrakurikuler yang dikemas dalam unit aktifitas. Seperti musik, english conversation, tradisional dance, bela diri, fun cooking, marching band, jurnalis, futsal, catur, kaligrafi, membatik, futsal, robotik hingga memanah,” tutupnya. (bun/mas)
Lab School FIP UMJ Miliki Gedung Baru
Jumat 23-02-2018,05:36 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :