STATUS bomber tertajam bakal menjadi pertaruhan pada laga derby London Utara antara Tottenham Hotspur kontra Arsenal, di Stadion Wembley, Sabtu (10/2/2018) malam WIB. Siapa yang paling tajam antara Harry Kane di kubu tuan rumah dan Pierre Emrick Aubameyang di kubu The Gunners? Kalau secara statistik keduanya sama-sama tajam. Aubameyang meski baru sekali tampil bersama Arsenal, tapi pemain asal Gabon itu terbilang produktif. Dari total 19 penampilannya (18 diantaranya bersama Borussia Dortmund), Auba -sapaan Aubameyang- mengemas 19 gol atau rata-rata 1 gol per pertandingan yang dijalani. Rataan gol yang sama dicatat oleh Kane dimana dari 31 laga yang dijalaninya di semua kompetisi pemain berjulukan HurriKane itu mengemas 31 gol. Status keduanya musim lalu pun sama, Kane top skor di Liga Primer Inggris dengan 29 gol, sedang Auba juga top skor Bundesliga dengan 31 gol. Buat The Gunners laga di Wembley menjadi tantangan tersendiri buat Auba dan juga duetnya Henrikh Mkhitaryan. Apakah Auba dan Micky -sapaan Henrikh Mkhitaryan- mampu mematahkan mitos angkernya kandang Spur buat Arsenal. Modal Arsenal, khususnya Auba-Micky pun cukup bagus karena pada laga terakhir mereka menggasak Everton dengan skor 5-1. Dimana Auba mencetak 1 gol dan Micky menyumbang 3 assist yang satu diantaranya buat Auba yang berbuah gol. Tak sekadar adu tajam dan gengsi, pertarungan ini penting untuk terus menghidupkan peluang kedua tim finis di empat besar. Saat ini Spurs berada di peringkat kelima klasemen sementara dengan 49 poin, unggul empat poin dari Arsenal di bawahnya. Di kubu Arsenal sang Arsitek Arsene Wenger yakin timnya bisa meraih kemenangan seperti saat menang 2-0 di Emirates Stadium, 18 November lalu meski tampil di kandang lawan dan tanpa kiper kawakan Peter Cech. Selain karena kehadiran Auba dan Micky, Arsenal juga kedatangan Danny Welbeck yang baru pulih dari cedera. "Skuat kami akan mirip seperti ketika menghadapi Everton. Mungkin Danny Welbeck akan kembali, tapi kami tak terlalu yakin dengan Cech," ujar Wenger seperti dikutip Soccerway. "Ada masalah dengan Cech dan ia belum berlatih. Saya tak tahu apa ia sudah bisa main. Nacho Monreal mestinya tak apa-apa, jadi skuat kami sepertinya akan sama." "Saya tak ada masalah dengan hal itu (main tanpa Cech). Ospina atau Cech, saya akan mengambil keputusan besok (Jumat). Saya takkan ambil risiko jika ia (Cech) tidak berada dalam kondisi 100% karena saya percaya penuh dengan Ospina," katanya. (apw/dtc)
Tottenham Hotspur vs Arsenal, Adu Tajam Bomber
Jumat 09-02-2018,06:57 WIB
Editor : Redaksi Tangeks
Kategori :