Ini Bocoran Harga OnePlus 5T

Rabu 08-11-2017,04:01 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

Lepas merilis OnePlus 5, produsen ponsel OnePlus tengah bersiap merilis versi upgrade, yakni OnePlus 5T. Lewat jejaring sosial Weibo, CEO OnePlus Pete Lau memberikan sedikit bocoran berapa harga yang akan dibanderol. Bocoran harga OnePlus 5T ini muncul tatkala ia iseng menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh salah seorang penggemar. Penggemar dengan akun Chinen Night ini bertanya, apakah dengan harga 4.000 Yuan (USD 603) atau setara dengan Rp 8,1 juta? Dengan menyertakan emoji tersenyum lebar, Lau memberi jawaban 'cukup'. Jawaban dari Lau tadi seolah memberi isyarat bahwa harga yang akan dibanderol untuk OnePlus 5T sepertinya tidak lebih dari 4.000 Yuan. Ini juga berarti bahwa harga OnePlus 5T tidak akan melambung tinggi dari OnePlus 5. Sebagai perkiraan, seperti dikutip dari Phone Arena, Selasa (7/11), untuk model RAM 6GB/64 GB konon akan dibanderol USD 540 (Rp 7,3 juta) sedangkan model RAM 8 GB/128 GB dipatok USD 600 (Rp 8,1 juta). Peluncuran OnePlus 5T sendiri masih misteri. Tapi, banyak yang memprediksi akan dilaksanakan dalam waktu dekat. Dari berbagai rumor yang muncul, disebut bahwa ponsel itu akan tampil dengan layar kekinian, yakni dengan rasio 18:9 dan ukuran layar 6 inch. Adapula spekulasi yang mengatakan jika desain ponsel identik dengan Oppo R11s yang dirilis beberapa pekan lalu. Sementara menurut bocoran di situs GFXBench, OnePlus 5T menggunakan kamera depan 19 MP dan chipset Snapdragon 835. (det)

Tags :
Kategori :

Terkait