Pacific Garden Mulai Ground Breaking

Selasa 07-11-2017,06:41 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANG– Apartemen Pacific Garden Style melakukan ground breaking. Acara diresmikan Soelaeman Soemawinata, selaku Ketua DPP Real Estate Indonesia (REI) bersama direksi Indopasifik Group, akhir pekan lalu. Secara bersamaan juga dilakukan penandatanganan MoU Kredit Pemilikan Apartemen (KPA) PT Indopasifik Indahtama dengan Bank Tabungan Negara (BTN), Bank Mega, Bank Artha Graha, dan China Construction Bank (CCB). Mayo R. Azhari, GM Sales & Marketing Pacific Garden Style mengatakan, Indopasifik Group serius menggarap proyek apartemen Pacific Garden Style untuk konsumen. Pacific Garden Style merupakan investasi yang sangat menguntungkan. Dengan harga apartemen mulai dari Rp 500 jutaan dan nilai sewa sekitar Rp 3,5 - 4 juta per bulan. “Investor dapat mengharapkan keuntungan (return) sekitar 8-9 persen per tahun,” ujarnya. Pasicif Garden Style yang berlokasi di pusat bisnis Alam Sutera berdiri di lahan seluas 1,4 hektar yang terdiri dari 3 tower dengan paduan design modern dan arsitektur terbaik. Pacific Garden Style memberikan sensasi gaya hidup stylish dengan fasilitas seluas 16.000 m2. Mengusung konsep stylish living for young generation, Pacfic Garden Style menjadi incaran para konsumen dan investor. Berbagai kemudahan yang didapatkan Apartemen Pasific Garden Style, yaitu dekat dengan pintu tol Jakarta-Tangerang hanya 3 menit.  Selain itu juga, letaknya sangat strategis karena berada di jantung Central Business District (CBD) Alam Sutera yang dikelilingi tiga universitas  yakni BINUS, UBM, dan SGU. Fasilitas restoran dan café di lantai Ground dan Mezanin menjadi lokasi hangout dan berkumpul para kaum muda.  Co-working space dan ruang meeting yang nyaman menunjang para kaum muda berkolaborasi dan berkreasi. Atrium yang lega merupakan tempat terbaik bagi para mahasiswa dan kaum muda untuk memamerkan hasil karyanya, ataupun melakukan even bersama.  Selain kebutuhan berkumpul dan bekerja, Fitness center, swimming pool, taman yang luas, dan jogging track juga menunjang penghuni untuk hidup sehat. (rls)

Tags :
Kategori :

Terkait