Monitoring Tiga Lokasi TPS, Andra Soni Doakan Tidak Ada PSU Lagi

Sabtu 19-04-2025,12:28 WIB
Reporter : Agung Gumelar
Editor : Sihara Pardede

TANGERANGEKSPRES.ID - Gubernur Banten Andra Soni melakukan memonitoring pelaksanaan pencoblosan pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Serang, didampingi Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah, Sabtu 19 April 2025.

Monitoring dilakukan di tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS) yaitu, TPS 4 Desa Baros, Kecamatan Baros, TPS 2 Desa Kubang Jaya Kecamatan Petir dan TPS 4 Dess Catang, Kecamatan Tunjung Teja.

Andra Soni bersama rombongan Forkompinda Provinsi Banten, dan perwakilan KPU RI, tiba di lokasi pertama TPS 4 Desa Baros, Kecamatan Baros, sekitar pukul 09.00 WIB.

Di lokasi tersebut, Andra Soni mendoakan semoga PSU Pilkada Kabupaten Serang 2025 bisa berjalan dengan lancar dan aman, supaya tidak ada PSU lagi dikemudian hari.

"Insyaallah tidak ada PSU ulang lagi, semoga aman dan lancar," katanya.

Andra Soni mengatakan, di TPS 4 Desa Baros, Kecamatan Baros, jumlah DPT nya ada 378 orang dan berdasarkan informasi pasca dibuka dua jam lalu, sudah ada 70 pemilih yang menyalurkan hak suaranya.

Untuk bisa mencapai jumlah DPT ini, antisipasi yang dilakukan di TPS 4 Baros dengan cara diumumkan melalui pengeras suara.

"Baru dua jam dibuka, kurang lebih sekitar 70 orang sudah menggunakan hak suaranya. Lalu, antisipasinya diumumkan melalui pengeras suara untuk waktu yang tersisa supaya tercapai DPT nya," ujarnya.

Pada PSU Pilkada Kabupaten Serang 2025 ini, Andra Soni berharap, seluruh masyarakat yang telah terdaftar di DPT bisa menyalurkan hak pilihnya ke TPS setempat.

Dengan demikian, PSU bisa berjalan dengan lancar, dan aman serta partisipasi pemilih tinggi.

"Harapannya tentu bisa berjalan dengan baik, seluruh masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya, dan proses demokrasi berjalan dengan baik di Banten khususnya di Kabupaten Serang," ucapnya.

Sementara itu, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan, yang paling ditekankan pada PSU ini yaitu partisipasi pemilih, yang minimal angkanya sama dengan Pilkada 2024 kemarin yaitu 73,6 persen.

Sehingga, dengan tinggi partisipasi pemilih tentu menjadikan PSU Pilkada Kabupaten Serang 2025 ini, bisa berjalan dengan aman, damai, dan lancar tanpa hambatan.

"Biasanya setelah Pilkada pasti ada evaluasi pada partisipasi pemilihnya, di PSU ini minimal sama dengan Pilkada 2024 kalau bisa melebihi. Saya berharap bisa berjalan dengan lancar dan aman, sesuai dengan aturan yang ada agar tidak ada persoalan lagi dan PSU tidak diulang lagi," katanya. (*)

 

Tags :
Kategori :

Terkait