TANGERANGEKSPRES.ID - Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Painan resmi membuka kampus baru, di Desa Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.
Langkah ini adalah hasil kolaborasi dengan Asosiasi Perangkat Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Tangerang yang dipimpin oleh H Maskota HJS.
Langkah tersebutpun, disambut dukungan penuh dari Kepala Desa Kohod Arsin Bin Asip, yang berkomitmen berupaya mencerdaskan masyarakat desa melalui pendidikan hukum.
Ketua Yayasan yang menaungi STIH Painan H Patwan Siahaan mengatakan, tugas dari Perguruan Tinggi ini salah satunya adalah bagaimana pencerahan ilmu hukum kepada masyarakat.
"Alhamdulillah, kami dari Kampus Hukum STIH Painan bersama APDESI Kabupaten Tangerang serta Pak Kepala Desa Kohod Arsin bin Asip telah berkolaborasi dalam dunia pendidikan, agar di wilayah Kohod dan sekitarnya. Ini dalam rangka meningkatkan SDM untuk menekuni bidang hukum," ujarnya, Rabu (18/9/2024).
Tentunya, sambung Fatwan, ini adalah hal yang positif. Bagaimana beliau dengan motivasi yang tinggi dapat memberikan fasilitas yang cukup kepada warganya untuk belajar ilmu hukum.
"Ini menjadi hal yang sangat positif, Kampus Hukum Painan memiliki motivasi memberikan pencerahan hukum kepada masyarakat," ucapnya.
Fatwan menambahkan, melalui kegiatan belajar, kedepan masyarakat di Banten dalam sektor ini dapat melihat hukum dan mengerti masalah hukum untuk kemaslahatan orang banyak.
"Alhamdulillah, kegiatan dan pembelajaran sudah mulai berjalan. Semoga ini bermanfaat bagi kampus dan masyarakat Desa Kohod, umumnya Kabupaten Tangerang untuk bisa terus menampakan masa depan dengan ilmu hukum," ucapnya.
Sehingga, kata dia, hukum menjadi baik dan positif agar tidak disalah gunakan, agar bermanfaat bagi masyarakat.
"Dan saya ucapkam banyak terima kasih kepada seluruh jajaran yang ada di Desa Kohod, terkait pembelajarn ilmu hukum semoga dapat bermanfaat bagi sluruh masyarakat," imbuhnya.
Warek 1 STIH Painan Dr Burhan mengatakan, pembukaan kampus baru tersebut atas kerjasama antara STIH Painan dengan APDESI Kabupaten Tangerang, serta didukung oleh Kepala Desa Kohod yang mengadakan kegiatan perkuliahan, di Desa Kohod.
Untuk itu, pihaknya berharap pengetahuan ilmu hukum kepada masyarakat akan menjadi manfaat dan akan menjadi sarana untuk memajukan masyarakat.
"Semoga ilmu yang para dosen sampaikan dan berikan di dalam perkuliahan nanti dapat diserap dengan baik dan dapat dijadikan patokan untuk prilaku sehari-hari," terangnya.
Selain itu, Burhan juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa Kohod yang telah memfasilitasi dan memberikan beasiswa kepada warganya untuk kuliah di STIH Painan. Saat ini untuk kelas di Kohod sudah mencapai 45 mahasiswa.