94 Rumah di Pondok Aren Masuk Program RUTLH

Kamis 18-07-2024,16:28 WIB
Reporter : Tri Budi
Editor : Endang Sahroni

TANGERANGEKSPRES.ID - Tahun ini Pemkot Tangsel telah selesai membangun 510 rumah dalam program perbaikan Rumah Umum Tidak Layak Huni (RUTLH).

Program tersebut dilaksanakan oleh Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimta).

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, 510 rumah yang telah selesai dibangun tahun ini tersebar di 7 kecamatan. Yakni, Ciputat 68 unit, Ciputat Timur 65 unit, Pamulang 65 unit, Pondok Aren 94 unit, Serpong 80 unit, Serpong Utara 70 unit dan Setu 68 unit.

"Kecamatan Pondok Aren paling banyak, yakni 94 rumah yang kita bangun," ujarnya kepada wartawan seusai meresmikan rumah di Kelurahan Pondok Benda, Pamulang, Kamis (17/7/2024) sore.

Pria yang biasa disapa Pak Ben ini mengaku, rata-rata berdasarkan curhatan warga rumah mereka kondisinya rusak  dan hal itu sudah berlangsung lama. Hal tersebut lantaran keterbatasan ekonomi yang dimiliki masyarakat.

"Rata-raya rumah warga sudah rusak ini sudah berlangsung 2 sampai 10 tahun dan karena terkendala biaya mereka tidak bisa perbaiki atau bangun," tambahnya.

Menurutnya, hal tersebut tentunya membuat pihaknya mengintervensi dengan program Pemkot Tangsel supaya peningkatan kesejahteraan masyarakat lebih baik lagi.

"Sepanjang ini bermanfaat dan masyarakat mempercayakan pekerjaan ini kepada kami maka, program ini akan kita lanjutkan dan target tahun depan ada 500 rumah atau syukur-syukur lebih banyak lagi dan ini terkait usulan BKM," jelasnya.

Diketahui, tahun ini di Kecamatan Pamulang ada 65 unit rumah yang selesai dibangun di 8 kelurahan. Yakni, Kelurahan Bambu Apus 12 unit, Benda Baru 7 unit, Kedaung 8 unit, Pamulang Barat 6 unit, Pamulang Timur 6 unit, Pondok Benda 10 unit, Pondok Cabe Ilir 6 unit dan Pondok Cabe Udik 10 unit.

"Harapan saya dengan adalah program ini dapat menjadi salah satu upaya dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat berpenghasilan rendah di Tangsel," tutupnya. (*)

Kategori :