TANGERANGEKSPRES.ID - UPTD Pengelolaan Pendapatan Daerah Ciputat, Provinsi Banten tahun ini ditarget mendapat Rp948,5 miliar (tepatnya 948.599.519.900) dari pajak kendaraan bermotor (PKB) dan bea balik nama kendaraan bermotor (BBNKB).
Target tersebut naik dari tahun lalu sekitar 5,1 persen atau Rp46.057.000.000. Diketahui, target tahun lalu sebesar Rp902,5 miliar (tepatnyaRp902.542.011.000). Realisasinya sebesar Rp927,5 miliar (tempatnya Rp927.130.213.400) atau 102,72 persen (surplus 24,5 miliar). Kepala UPTD Pengelolaan Pendapatan Daerah Ciputat, Provinsi Banten Beny Pribadi mengatakan, realisasi penerimaan pajak daerah UPTD Pengelolaan Pendapatan Daerah Ciputat pada 2023 melebihi dari target yang diberikan. "Alahamdullillah ini capaian yang luar biasa selama selama 2023," ujarnya kepada TANGERANGEKSPRES.ID, Sabtu (3/2/2024). Beny mengatakan, untuk tahun ini pihaknya mendapat target dari pajak kendaraan bermotor sebesar Rp948,5 miliar. Target tersebut dibagi dalam tiga kategori pajak, yakni PKB Rp553,03 miliar, BBNKB Rp395,4 miliar, dan Rp83,7 juta untuk PAP. "Kita berharap dan yakin taget tersebut bisa kita jalankan dan tercapai seperti tahun-tahun sebelumnya," katanya. Dari tiga kategori pajak tersebut, penyuka olahraga bulutangkis tersebut mengaku, pihaknya lebih unggul di PKB dan itu sebagai indikator kerja utama. "Jadi ini diprioritaskan karena, ada program bebas denda, door to door tentang denda pajak, razia pajak, mendekatkan diri melalui samsat keliling (samling) dan 4 gerai yang kita miliki," jelasnya. Beny mengungkapkan, pihaknya terus melakukan upaya percepatan untuk mengoptimalkan pendapatan daerah di tahun anggaran 2024 terutama dari sektor Pajak Kendaraan Bermotor (PKB). Mulai dari pemeriksaan pajak kendaraan bermotor di jalan raya, door to door untuk pendataan kendaraan yang menunggak bayar pajak serta menagih pajak door to door. "Kita juga melakukan sosiliasisasi ke kecamatan dan kelurahan," tuturnya. (*)2024, UPTD Pengelolaan Pendapatan Daerah Ciputat Ditarget Rp948,5 Miliar dari Pajak Kendaraan Bermotor
Minggu 04-02-2024,09:58 WIB
Reporter : Tri Budi
Editor : Sutanto
Kategori :
Terkait
Selasa 19-11-2024,17:54 WIB
Putar Balik Pengendara Sepeda Motor Warnai Razia Pajak Kendaraan
Kamis 15-08-2024,10:55 WIB
Meriahkan HUT ke-79 RI Samsat Ciputat Gelar Pertandingan Bulu Tangkis
Rabu 12-06-2024,14:04 WIB
Hindari Razia Pajak Kendaraan, Banyak Pengemudi Motor Putar Balik
Minggu 04-02-2024,09:58 WIB
2024, UPTD Pengelolaan Pendapatan Daerah Ciputat Ditarget Rp948,5 Miliar dari Pajak Kendaraan Bermotor
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,14:10 WIB
Musim Hujan Datang, Ini 6 Penyakit Yang Wajib Diwaspadai
Kamis 28-11-2024,14:51 WIB
Perhitungan Suara Tingkat PPS Dimulai
Kamis 28-11-2024,10:59 WIB
Beredar Video Seorang Laki-laki dapat 'Serangan Fajar' dari Kepala Dindik Kota Tangerang
Kamis 28-11-2024,17:59 WIB
bank bjb Raih Penghargaan 2 Penghargaan Dalam Bidang ESG dan GCG
Kamis 28-11-2024,21:35 WIB
Bank Mandiri dan Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Berbasis Donasi dan Layanan Filantropi Digital di Livin
Terkini
Kamis 28-11-2024,21:35 WIB
Bank Mandiri dan Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Berbasis Donasi dan Layanan Filantropi Digital di Livin
Kamis 28-11-2024,17:59 WIB
bank bjb Raih Penghargaan 2 Penghargaan Dalam Bidang ESG dan GCG
Kamis 28-11-2024,14:51 WIB
Perhitungan Suara Tingkat PPS Dimulai
Kamis 28-11-2024,14:10 WIB
Musim Hujan Datang, Ini 6 Penyakit Yang Wajib Diwaspadai
Kamis 28-11-2024,10:59 WIB