Penyaluran Bansos Ada BOP untuk Desa

Kamis 01-12-2022,14:06 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANG -- PT Pos Indonesia menyalurkan dana tunai kepada 720 penerima Program Keluarga Harapan (PKH), bantuan sembako dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM, di Desa Ranca Bango, Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Rabu (30/11). Sebelum hari H penyaluran, pemerintah desa setempat sudah mendistribusikan surat pemberitahuan dari PT Kantor Pos Indonesia kepada para penerima bansos. PT Pos Indonesia pun menyatakan, ada dana operasional untuk pendistribusian bansos di desa. Namun sejumlah pegawai desa mengaku tak menerima informasi tersebut. Kepala Seksi (Kasi) Pemberdayaan Masyarakat Suparman menuturkan, menerima surat pemberitahuan penyaluran bansos dari PT Pos Indonesia. Kemudian mendistribusikan surat pemberitahuan itu kepada para penerima bansos. Namun, dirinya belum menerima kabar adanya dana operasional untuk mendistribusikan surat pemberitahuan itu sampai melaksanakan penyaluran bansos di kantor desa. "Untuk beli nasi bungkus dan air minum, pun kami patungan saat pendistribusian bansos. Saat ini, Pak Kades sedang sakit. Dan sempat dirawat," kata Suparman. Terpisah, Ketua Tim Juru Bayar PT Pos Indonesia Cabang Regensi Septi Priardi mengatakan, sudah memberitahukan kepada Pak Sardi, utusan Sekretaris Desa Ranca Bango, soal adanya dana operasional. "BOP Rp1.000 per KPM (Keluarga Penerima Manfaat). Diberikan setelah realisasi dapat dipastikan valid karena dihitung berdasarkan KPM. Jadi yang dibayarkan yang realisasi," kata Septi. Tapi, lanjutnya, pembayaran BOP tidak hari H penyaluran bansos. Karena biasanya masih ada susulan bagi KPM yang ketinggalan karena kegiatan lain. "Jadi kami close data valid sampai dengan tanggal yang ditentukan oleh Kemensos. Untuk saat ini close sampai dengan tanggal 10 Desember 2022. Itu juga kalau ga perpanjang. Biasanya perpanjang lagi waktunya karena ada susulan. Saat ini, BOP desa masih ada di kas besar kantor kami," ucapnya. (zky)

Tags :
Kategori :

Terkait