Pelanggan XL Buka Bersama Iwal Fals

Selasa 20-06-2017,08:52 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

XL bersama Yonder Music Indonesia memanjakan pelanggan dengan menghadirkan program bertema #BukberXtra. Melalui program ini, pelanggan terpilih mendapatkan kesempatan berbuka puasa secara ekslusif bersama Iwan Fals. Vice President Region XL Axiata Jabodetabek, Bambang Parikesit mengatakan, Ramadan tahun ini terasa berbeda bagi para pelanggan XL dan Yonder music yang terpilih pada program #BukberXtra buka puasa bersama Iwan Fals di rumahnya. Program ini secara spesial dihadirkan khusus sebagai bentuk apresiasi untuk pelanggan XL dan Yonder Music di Jabodetabek yang secara aktif menggunakan layanan XL dan Yonder selama bulan Ramadan. “Semoga apresiasi yang kami berikan ini memberikan kesan tak terlupakan bagi pelanggan yang beruntung ikut dalam program ini,” ujarnya. Datin Masdiana Sulaiman, Head of OTT & VAS XL mengatakan, akan terus menyajikan layanan konten hiburan unggulan bagi para pelanggannya. Rangkaian acara #BukberXtra diselenggarakan di 9 kota. Salah satunya Jabodetabek di rumah Iwan Fals ini. “Ini sesuai dengan misi kami untuk mewujudkan mimpi pelanggan kami untuk bisa lebih dekat dengan dengan idolanya dengan cara yang mudah,” tukasnya. Yonder Music memberikan pengalaman mendengarkan musik yang lebih, dan tidak bisa didapatkan pengguna aplikasi musik streaming di aplikasi sejenis lainnya. Zico Kemala Batin, Country Manager Yonder Music Indonesia mengatakan, rangkaian acara #BukberXtra ini merupakan rasa terima kasih kami bagi para pelanggan setia Yonder Music. Tidak hanya sampai di situ, dengan tagline terbaru Yonder Music yaitu Hear It, Sing It, Share It, juga menghadirkan fitur terbaru dalam aplikasi Yonder Music yaitu Snap Karaoke untuk lebih memanjakan para pengguna. Fitur ini memungkinkan para pengguna untuk mendengarkan lagu, menyanyi, dan dapat langsung share rekaman mereka ke berbagai media sosial. Program #BukberXtra ini berlaku untuk seluruh pelanggan yang telah mengunduh dan sering mendengarkan lagu-lagu Iwan Fals melalui Yonder Music di jaringan XL dan juga secara aktif berlangganan Ring Back Tone (RBT) Iwan Fals pada periode program sejak 8 Mei hingga 18 Juni 2017. (rls)

Tags :
Kategori :

Terkait