TK Strada Dewi Sartika 3 Jadikan Sekolah Tempat Menyenangkan

Rabu 20-02-2019,03:31 WIB
Reporter : Redaksi Tangeks
Editor : Redaksi Tangeks

TANGERANG – Di masa tumbuh kembang emasnya, setiap anak yang sudah memasuki taman kanak-kanak diharapkan senang berada di lingkungan sekolah. Dengan demikian, anak akan mampu mengembangkan segala kecerdasannya, mulai dari kecerdasan kognitif, psikomotorik, hingga kecerdasan sosial dan emosional. Hal tersebut yang terlihat di TK Strada Dewi Sartika 3, saat open house dengan mengundang orangtua murid, teman-teman dari orangtua, anak-anak usia 4 sampai 6 tahun, belum lama ini. Dalam kegiatan tersebut, diadakan berbagai macam kegiatan yang menarik seperti lomba mewarnai, melukis di layang-layang, seminar parenting, flashmob, pertunjukan sirkus, dan pentas seni siswa TK Strada Dewi Sartika 3. Kegiatan tersebut mendapat sambutan positif dari orangtua, tamu undangan dan anak-anak yang merasakan kegembiraan karena bangga dengan bakat yang dimilikinya. Priska Damar, Kepala TK Strada Dewi Sartika 3, mengatakan, bahwa masyarakat dan orangtua murid mempercayakan pendidikan putra-putrinya di TK Strada Dewi Sartika 3, karena pelayanan yang ramah, perhatian guru kepada anak-anak, kerjasama yang bersinergi dengan orangtua dalam berbagai kegiatan dan pengembangan pendidikan karakter, yang sangat dibutuhkan menghadapi perubahan jaman. Untuk menciptakan suasana menyenangkan tersebut, menurut Priska, guru di TK Strada Dewi Sartika 3 yang melayani pendidikan jenjang KB, TK A dan TK B, siswa tidak selalu belajar di kelas atau lingkungan sekolah. Lebih lanjut Priska menuturkan, sekolah yang dipimpinnya mempunyai visi sebagai komunitas pendidikan yang unggul, peduli dan berjiwa melayani. Nilai-nilai pelayanan, kejujuran, disiplin, kepedulian, dan keunggulan menjadi dasar TK Strada Dewi Sartika 3 memberikan pendidikan karakter kepada anak-anak, agar kelak berguna bagi masyarakat dan negara. “Selain kami menerapkan pendidikan karakter, kami juga menerapkan pendidikan yang menyenangkan bagi anak,” terang Priska. (mas)

Tags :
Kategori :

Terkait